Terima Rekom PPP, Darmadi-Darifus Siap Daftar ke KPU untuk Pilkada Kerinci

Selasa 20 Aug 2024 - 11:10 WIB
Reporter : Hendri Dede Putra
Editor : Muhammad Akta

KERINCI, JAMBIEKSPRES.CO- Letkol (Purn) Darmadi, bakal calon Bupati Kerinci, kembali menerima rekomendasi dan B1KWK dari Partai Persatuan Pembangunan (PPP) untuk Pilkada Kerinci 2024.

Penyerahan SK PPP dilakukan oleh Pengurus DPP PPP sekitar pukul 22.15 WIB di Kantor DPP PPP, Menteng, Jakarta Pusat. Rekomendasi ini menyusul rekomendasi yang sudah diterima dari Partai Gerindra.
BACA JUGA:Gerindra Resmi Usung Darmadi-Darifus dalam Pilkada Kerinci 2024

BACA JUGA:Dua Kandidat Siap Bertarung di Pilkada Kerinci, Tafyani-Ezi Resmi Diusung Hanura
Dalam kesempatan tersebut, Letkol (Purn) Darmadi mengungkapkan rasa syukurnya atas kepercayaan yang diberikan oleh PPP.

Ia menyatakan bahwa rekomendasi dari PPP menambah motivasi untuk berikhtiar dalam Pilkada Kerinci mendatang.
Darmadi, yang berpasangan dengan Darifus, seorang birokrat senior di Kerinci, menjelaskan bahwa dengan rekomendasi dari Partai Gerindra yang memiliki 5 kursi dan tambahan 2 kursi dari PPP, mereka telah mengantongi total 7 kursi.

Jumlah tersebut memenuhi syarat untuk mendaftar sebagai calon Bupati dan Wakil Bupati Kerinci di KPU.
BACA JUGA:Tafyani-Ezy Resmi Terima Rekomendasi Partai Demokrat Pilkada Kerinci

BACA JUGA:Tokoh Kayu Aro Sepakat Usulkan 4 Nama untuk Calon Wakil Bupati Kerinci
“Kami sudah siap mendaftar di KPU dan menghadapi Pilkada Kerinci yang dijadwalkan pada November 2024,” kata Darmadi. (*)

Kategori :

Terkini

Selasa 17 Dec 2024 - 21:46 WIB

Jelang Nataru, Harga Kebutuhan Pokok Naik

Selasa 17 Dec 2024 - 21:44 WIB

Bupati Salurkan Bansos di Seberang Kota

Selasa 17 Dec 2024 - 21:43 WIB

AKD DPRD Tanjabtim Telah Dibentuk