Apresiasi Kinerja RS Bhayangkara
JAMBI, JAMBIEKSPRES.CO- Bakal calon bupati dan wakil bupati Batanghari pasangan Muhammad Fadhil Arief-Bakhtiar sudah menyelesaikan tahapan pemeriksaan kesehatan. Pemeriksaan yang dilakukan di Rumah Sakit (RS) Bhayangkara Jambi ini diikut Fadhil Arief-Bakhtiar selama dua hari, mulai dari 31 Agustus - 1 September 2024 kemarin.
Pada tanggal 31 Agustus, kandidat petahana ini mengikuti rangkaian kesehatan jasmani, mulai dari pemeriksaan jantung, paru, urologi, ortopedi, neurologi, narkoba dan sebagainya. Kemudian pada hari kedua tanggal 1 September 2024, keduanya juga menyelesaikan pemeriksaan jiwa atau rohani yakni psikiatrik dan psikologis.
Kedua rangkaian pemeriksaan kesehatan ini dilewati Fadhil-Bakhtiar dengan lancar. Keduanya juga tampak kompak dan antusias mengikuti semua tahapan pemeriksaan oleh tim dokter RS Bhayangkara Jambi.
Usai menjalani pemeriksaan kesehatan, Fadhil Arief mengatakan bahwa tahapan ini dilalui olehnya sebagai syarat calon pada Pilkada 2024. Ketentuan ini merupakan bagian dari proses yang sudah ditetapkan dalam aturan Komisi Pemilihan Umum (KPU).
BACA JUGA:Atasi Kekeringan, Pemkab Batanghari Terima Bantuan Ratusan Pompa Air
BACA JUGA:Optimis Kota Jambi Kembali Raih Adipura
"Kebetulan kami berdua berniat untuk kembali mencalonkan diri, maka diwajibkan mengikut tahapan pemeriksaan kesehatan. Sehingga kita menjalani saja proses tersebut," ujarnya.
Fadhil menyebutkan bahwa dirinya dan Bakhtiar sudah menyelesaikan dia tahapan pemeriksaan kesehatan yakni Jasmani dan Rohani. Selama mengikuti proses itu, Fadhil mengaku dirinya merasa bugar dan tidak ada kendala.
"Alhamdulillah kami berdua merasa bugar. Tapi untuk hasil resminya akan disampaikan oleh pihak rumah sakit, kita tunggu saja," jelasnya.
Dalam proses pemeriksaan kesehatan ini, Fadhil memberikan apresiasi kepada Rumah Sakit Bhayangkara dan tim dokter.
"Kami dilayani dengan baik. Kita yakin pihak Rumah Sakit berkerja profesional," pungkasnya. (*)