Darurat Jembatan Aur Duri 1

Senin 18 Nov 2024 - 20:42 WIB
Reporter : Andri Briliant Avolda
Editor : Adriansyah

Pasca Ditabrak Tongkang, Stop Dulu Batu Bara Lewat Sungai 

JAMBI, JAMBIEKSPRES.CO-Anggota Komisi V DPR RI Dapil Jambi H. Bakri menyebut kondisi jembatan Aur Duri 1 saat ini dalam kondisi darurat, paska ditabrak tongkang batu bara beberapa hari lalu.

Ini disampaikan oleh Bakri paska meninjau jembatan tersebut bersama pihak dari BPJN Jambi Senin (18/11/2024).

Bakri mendapati tiang pelindung pengaman (Fender) yang memprihatinkan.  Yakni dari arah Batanghari-Muaro Jambi menuju Jambi (Pelabuhan Talang Duku).

"Tinggal tersisa 1 lagi tiang pelindungnya, kalau jebol ini bisa langsung ke tiang utama jembatan, bahaya bisa putus (jembatan, red). Saat ini, jembatan ini dalam kondisi darurat. Untuk itu kami minta angkutan besar tongkang Batu Bara distop, kalau angkutan orang masih aman," ucap H.Bakri.


Ketua DPRD Provins Jambi Hafiz Fattah bersama anggota DPRD saat meninjau kondisi jembatan, kemarin (18/11/2024).--

BACA JUGA:Jembatan Rano Diupayakan Dibangun Tahun 2025

BACA JUGA:50 Persen Jembatan di Tanjabtim Dalam Kondisi Baik

Legislator Jambi di Senayan 4 periode itu berpandangan untuk angkutan sungai Batu bara harus dihentikan. Karena memiliki ukuran tongkang yang besar, namun untuk angkutan orang tak masih bisa beroperasi karena ukurannya kecil.

"Angkutan Batu Bara di Stop agar menghindari hal yang membahayakan dan tidak diinginkan," ucapnya.

Bakri menunjukkan bagian sisi lainnya tiang fender jembatan masih utuh namun pada sisi lainnya sudah tersisa 1 tiang, yang sangat memprihatinkan. 

Adapun kapal tongkang batu bara kembali menabrak tiang fender atau tiang penyangga Jembatan Aurduri 1, Minggu 18 November 2024, pagi.  Akibatnya tiang penyangga mengalami keretakan. 

Insiden tabrakan itu sempat terekam kamera warga. Dalam video itu, tampak kapal tongkang yang ditarik menggunakan tagboat menyerempet tiang penyangga Jembatan Aurduri 1.

Dalam video itu terlihat kapal tongkang melaju dari arah hilir Sungai Batanghari menuju arah hulu. Tongkang batu bara itu dalam keadaan kosong hendak memuat batu bara ke tambang.

Menanggapi insiden itu, Ketua DPRD Provinsi Jambi M. Hafiz Fattah dan Komisi III langsung turun ke lapangan untuk melihat kondisi tiang fender jembatan Aurduri I itu. M. Hafiz didampingi Wakil Ketua Komisi III Ansori Hasan, serta anggota Hambali dan Daulat Sitorus. Juga didampingi BPJN dan Dishub.  

Kategori :