Percepat Konektivitas, Hutama Karya Percepat Penyelesaian Tol Palembang-Betung Hingga 2026

Sabtu 04 Jan 2025 - 20:03 WIB
Reporter : Muhammad Akta
Editor : Muhammad Akta

JAMBI, JAMBIEKSPRES.CO-PT Hutama Karya terus mendorong percepatan penyelesaian proyek Jalan Tol Palembang-Betung sepanjang 69,19 km yang saat ini sedang dalam tahap pembangunan di Provinsi Sumatera Selatan.

Proyek tol yang terbagi dalam tiga seksi ini direncanakan akan selesai secara bertahap hingga 2026.
Jalan tol ini diproyeksikan dapat mengurangi waktu tempuh yang sebelumnya mencapai 3,5 jam menjadi hanya 1 jam.

Dengan begitu, konektivitas antara Palembang dan Betung akan semakin efisien, mengurangi kemacetan, dan mempermudah akses transportasi antar daerah.
BACA JUGA:Lalu Lintas Tol Jambi Naik 31,78% pada Puncak Libur Tahun Baru

BACA JUGA:Tol Indrapura - Kisaran dan Tebing Tinggi - Indrapura Segera Berlaku Tarif
Setelah selesai, Jalan Tol Palembang-Betung akan terhubung dengan Jalan Tol Betung-Tempino-Jambi, yang diharapkan dapat memperkuat jaringan jalan tol di Pulau Sumatera. Hal ini akan membuka peluang ekonomi baru dengan meningkatkan mobilitas barang dan orang, mendukung pertumbuhan sektor industri, serta memperluas kawasan wisata di sepanjang rute tol tersebut.

“Proyek ini tidak hanya akan menghemat waktu perjalanan, tetapi juga membuka peluang ekonomi yang signifikan bagi masyarakat di Sumatera Selatan, dengan memperlancar distribusi barang dan memperkuat konektivitas antar daerah,” ujar Direktur Utama PT Hutama Karya.

BACA JUGA:Petugas Terapkan Contraflow untuk Mengatasi Kepadatan Arus Balik di Tol Japek

BACA JUGA:Jembatan Musi 5, Calon Jembatan Tol Terpanjang di Indonesia
Dengan kemajuan proyek yang terus berjalan, diharapkan tol ini dapat menjadi salah satu pendorong utama untuk pertumbuhan ekonomi di Sumatera, seiring dengan pengembangan infrastruktur jalan tol yang semakin terintegrasi. (*)

Kategori :