JAMBIEKSPRES.CO - Borussia Dortmund menyingkirkan PSV Eindhoven untuk melaju ke perempat final Liga Champions, setelah mengunci kemenangan 2-0 atas tim asal Belanda itu pada pertandingan leg kedua 16 besar Liga Champions di Signal Iduna Park, Dortmund, Rabu setempat atau Kamis dini hari WIB.
Berbekal kemenangan itu, Dortmund mengantungi kemenangan agregat 3-1 untuk mengamankan langkah mereka ke fase selanjutnya, demikian catatan laman resmi UEFA.
Dortmund menggempur tamunya sejak awal pertandingan. Ian Maatsen memiliki peluang pertama saat tembakannya ditepis kiper Walter Benitez, dan hanya menghasilkan tendangan sudut.
Namun tendangan sudut pada menit ketiga itu berujung keunggulan Dortmund. Dari situasi tendangan sudut, bola kemudian diterima oleh Jadon Sancho di luar kotak penalti, yang melepaskan tembakan mendatar masuk ke sudut kanan gawang PSV.
BACA JUGA:Atletico Tekuk Inter Lewat Adu Penalti
BACA JUGA:Buka Musrenbang RKPD, Pj Walikota Minta Jadi Acuan Strategis Bagi Kepala Daerah Terpilih
PSV semakin kesulitan keluar dari tekanan Dortmund. Tuan rumah mendapat peluang-peluang berikutnya dari tembakan Niclas Fullkrug yang melebar, serta tembakan Julian Brandt yang ditahan kiper Walter Benitez, dan bola pantul yang disambar Malen juga dapat diblok sang kiper.
Penyerang utama PSV Luuk de Jong kesulitan mendapat umpan dari rekan-rekan setimnya akibat permainan menekan Dortmund, namun ia selalu menjadi tujuan operan akhir meski bola kerap jarang sampai kepadanya.
Kiper Dortmund Gregor Kobel baru harus bekerja keras pada pertengahan babak pertama. Tetapi kali ini ia tidak mengalami kesulitan berarti untuk menahan bola sepakan Johan Bakayoko.
Menjelang babak pertama usai, Malen kembali mendapat peluang untuk menambah pundi-pundi gol Dortmund. Ia mendapat ruang tembak di dalam kotak penalti PSV, sebelum melepaskan sepakan yang hanya membentur sisi samping gawang tim tamu. Babak pertama berakhir dengan skor 1-0 untuk Dortmund.
PSV mencoba tampil lebih agresif pada awal babak kedua. Ancaman pertama datang dari tembakan spekulasi pemain pengganti Hirving Lozano yang membentur tiang kanan gawang Dortmund, ancaman selanjutnya datang dari tembakan Jordan Teze yang berhasil ditepis kiper Gregor Kobel.
Setelah itu kedua kiper harus bekerja keras mengamankan gawangnya masing-masing. Kiper PSV Walter Benitez sukses menahan sundulan Fullkrug, sedangkan Kobel berhasil menepis tembakan Johan Bakayoko.
Dortmund berpikir bahwa mereka telah menggandakan keunggulan pada menit ke-77. Tendangan bebas Marco Reus jatuh ke kaki Fullkrug yang dengan mudah menyepaknya masuk ke gawang PSV. Namun gol itu kemudian dianulir karena tinjauan VAR menilai Fullkrug sudah berada dalam posisi offside.
Menjelang laga usai, PSV semakin bernafsu untuk menyamakan kedudukan. Dua kali De Jong mendapat peluang bagus, pertama saat tembakannya dapat diamankan kiper Kobel, kemudian saat ia bekerja sama satu-dua dengan Teze, sebelum melepaskan tembakan melambung ke atas mistar gawang.
Justru Dortmund yang berhasil menggandakan keunggulan pada menit ke-95. Bola tendangan gawang dari kiper Kobel, diteruskan sundulan Fullkrug ke depan, bola kemudian diterima Reus yang mengontrol sedikit, sebelum menaklukkan kiper Benitez dengan tembakan akuratnya. 2-0 untuk Dortmund. (ant)