JAMBI, JAMBIEKSPRES.CO- Mustapa (53) warga Desa Air Liki Baru, Kecamatan Tabir Barat, Kabupaten Merangin, menjadi korban penerkaman beruang di Kebun Ladang, Desa Air Liki Baru.
Kejadian ini terjadi pada Senin 24 Juni 2024 kemarin sekitar pukul 13.00 WIB siang. Korban ditemukan pertama kali oleh warga saat pulang dari kebun.
Kepala Desa Air Liki Baru, Pulpi Marlinton mengatakan, korban diserang beruang saat sedang pergi ke kebun. “Korban diterkam beruang sekira pukul 13.00 WIB dan diketahui oleh warga sekira pukul 15:00 WIB,” ujarnya, Selasa (25/6) kemarin.
Pulpi menambahkan, diketahui korban diterkam beruang saat salah satu warga juga ke kebun, dan mendengar jeritan orang yang meminta tolong. “Ceritanya ada salah satu warga juga ke kebun dan mendengar jeritan orang minta tolong, saat di ketahui warga korban sudah berlumuran darah di sekujur muka nya, dan bebekas terkaman beruang,” jelasnya.
Sementara itu, Kapolres Merangin, AKBP Ruri Roberto melalui Kasubsi Penmas Aiptu Ruly mengatakan, saat itu sekitar pukul 15.00 WIB sore korban ditemukan diarea perkebunan dengan kondisi luka-luka dibagian wajah. “Dia saat ditemukan dalam kondisi luka-luka dibagian wajah dan tangan dalam kondisi remuk,” ujarnya, Selasa (25/6) kemarin.
Saat itu, kata Ruly, korban langsung dibawa ke Puskesmas Muara Kibul, Kecamatan Tabir Barat, Kabupaten Merangin, untuk mendapatkan pertolongan. “Akibat luka yang dialami, korban dirujuk ke RSUD Kolonel Abundjani Bangko untuk mendapatkan pertolongan yang lebih memadai,” sebutnya. (*)