PKB Pastikan Dukungan untuk Alfin dalam Pilwako Sungai Penuh

Alfin dan Azhar siap maju di Pilwako Sungai Penuh --

SUNGAIPENUH, JAMBIEKSPRES.CO- Setelah spekulasi panjang mengenai arah dukungan Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) dalam Pemilihan Walikota (Pilwako) Sungai Penuh, akhirnya partai tersebut resmi memberikan dukungannya kepada pasangan Alfin-Azhar.
Kepastian ini dikonfirmasi oleh Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PKB Kota Sungai Penuh, Jonri Kamsik, pada Selasa (13/08/2024).

Jonri menjelaskan bahwa Dewan Pimpinan Pusat (DPP) PKB telah mengeluarkan rekomendasi yang mendukung pasangan Alfin-Azhar sebagai calon walikota dan wakil walikota pada Pilwako Sungai Penuh yang akan berlangsung pada 27 November mendatang.

BACA JUGA:Alvia Santoni Pilih Lendra Wijaya Sebagai Pendamping di Pilwako Sungai Penuh, Inilah Alasannya

BACA JUGA:Tiga Organisasi Ojek Sungai Penuh Berikan Dukungan kepada Antos-Lendra di Pilwako Sungai Penuh
"Rekomendasi dari DPP sudah jelas mengarahkan dukungan kepada pasangan Alfin-Azhar. Saat ini, kita hanya tinggal menunggu waktu penyerahan resmi kepada kandidat yang bersangkutan," kata Jonri Kamsik.
Ketika ditanya mengenai kapan penyerahan rekomendasi akan dilakukan, Jonri mengungkapkan bahwa penyerahan akan dilakukan di Sungai Penuh dalam waktu dekat, menyesuaikan dengan jadwal para calon.
"Penyerahan rekomendasi kemungkinan besar akan dilakukan langsung di daerah, bukan di Jakarta, menunggu saya pulang. Kami mempertimbangkan kesibukan calon, jadi penyerahan dilakukan di waktu dan tempat yang tepat," tambahnya.

BACA JUGA:Ahmadi-Ferry Resmi Diusung PDIP untuk Pilwako Sungaipenuh

BACA JUGA:Antos Galang Dukungan Pondok Tinggi pada Pilwako 2024
Dukungan dari PKB ini semakin memperkuat pasangan Alfin-Azhar, yang sebelumnya sudah mendapatkan dukungan dari Partai Nasdem dan PAN. Dengan dukungan dari ketiga partai ini, pasangan Alfin-Azhar semakin mantap dalam persiapan menghadapi Pilwako Sungai Penuh 2024. (*)

Tag
Share