Jalan Parit Lapis Masuk Rencana Pembangunan 2024

Drs. H. Anwar Sadat, M.Ag. FOTO: GATOT S/JAMBIEKSPRES --

KUALATUNGKAL, JAMBIEKSPRES.CO-Bupati Tanjung Jabung Barat Drs H Anwar, M. Ag, bersama jajaran, melaksanakan safari di Masjid Nurul Jami' Parit Lapis RT 01 Kelurahan Patunas, Kuala Tungkal, dan mengumumkan bahwa Jalan Parit Lapis termasuk dalam rencana pembangunan.

"In sya Allah, jalan ini akan masuk dalam anggaran 2024 dan jika tidak selesai, akan dilanjutkan pada 2025, dengan lebar jalan utama 5 meter dan tambahan 1 meter di kiri kanan," ujar Bupati Anwar.

BACA JUGA:Pemkab Tanjabbar Terima 230 Formasi CPNS, Hanya Fokus Tenaga Teknis dan Kesehatan

BACA JUGA:Investigasi Kebakaran Lahan di Tanjabbar, Ditreskrimsus Polda Jambi Turun Tangan

Ia menegaskan bahwa rencana pembangunan ini memerlukan kerjasama dengan tokoh masyarakat agar tidak mengalami kendala dalam pembebasan lahan.

"Kepada masyarakat yang tanahnya terkena pembangunan, diharapkan dapat dihibahkan," tambahnya.

Pembangunan jalan ini diharapkan akan mempermudah mobilitas masyarakat, memungkinkan kendaraan roda empat melintas secara bersamaan, dan mendukung kelancaran kegiatan seperti haul.

BACA JUGA:Pemkab Tanjabbar Buka Pendaftaran CPNS dan PPPK 2024, Catat Jadwalnya

BACA JUGA:Kakek di Tanjabbar Ditangkap Polisi Karena Diduga Terlibat karhutla

"Dengan dukungan infrastruktur yang baik, kegiatan tersebut dapat berjalan dengan baik," kata Bupati Anwar. (*)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan