JAKARTA, JAMBIEKSPRES.CO- Praktisi Kesehatan Masyarakat, dr. Ngabila Salama, mengingatkan bahwa mengemudi dengan hati-hati dan aman adalah langkah penting untuk memastikan keselamatan seluruh penumpang dalam perjalanan.
Meski begitu, ada beberapa hal yang perlu diperhatikan agar perjalanan tetap aman dan terhindar dari kecelakaan.
1. Persiapkan Diri dengan Cukup Istirahat Ngabila menekankan pentingnya tidur yang cukup sebelum berkendara, yaitu sekitar 7-8 jam setiap hari. Kurang tidur dapat mempengaruhi kemampuan pengemudi dalam merespons kondisi di jalan dan mengurangi fokus saat mengemudi, yang dapat berisiko menyebabkan kecelakaan.
2. Hindari Makanan Berat Sebelum Berkendara Makanan berat sebelum perjalanan dapat meningkatkan rasa mengantuk dan mengganggu konsentrasi saat mengemudi. Sebaiknya, konsumsi camilan sehat seperti buah-buahan atau kacang-kacangan untuk menjaga energi tanpa rasa kenyang yang berlebihan.
3. Periksa Kondisi Mobil Kondisi kendaraan sangat penting untuk memastikan keselamatan selama perjalanan. Pastikan mobil dalam kondisi baik, terutama jika hendak melakukan perjalanan jauh atau melewati cuaca buruk.
4. Waspada Saat Hujan Deras Ngabila mengingatkan, saat berkendara dalam cuaca hujan deras, jalan menjadi licin dan jarak pandang berkurang, sehingga memerlukan perhatian ekstra. Jika visibilitas sangat terbatas, sebaiknya berhenti di tempat yang aman hingga kondisi membaik. Jangan ragu untuk menepi jika cuaca atau kondisi fisik mengganggu kenyamanan berkendara.
5. Istirahat Jika Diperlukan Jika merasa lelah atau mengantuk, segeralah berhenti di tempat yang aman dan beristirahat sejenak. Ini dapat membantu menjaga kewaspadaan dan menghindari risiko kecelakaan.
Dengan mengikuti kiat-kiat tersebut, perjalanan akan menjadi lebih aman dan nyaman, serta dapat meminimalisir kemungkinan kecelakaan yang disebabkan oleh kelalaian atau kelelahan. (*)