Peringati Hari Bakti PUPR, BWS Sumatera VI gelar PUPR Peduli hingga Ziarah Makam Pahlawan

--
Dengan adanya kegiatan bakti sosial ini sebut Fauzi, diharapkan mampu membantu saudara-saudara yang membutuhkan, serta dengan membantu mereka, kita dapat memperlihatkan kepedulian dan kebaikan kita sebagai manusia.
Sementara itu, kegiatan Tabur Bunga di TMP Satria Bakti diselenggarakan pada Senin 4 Desember kemarin. Hal ini bertujuan untuk mengenang jasa para pahlawan yang telah gugur membela bangsa.
“Hari Bakti PU sendiri dikenang setiap tahunnya karena jasa 7 pahlawan sapta taruna yang gugur karena mempertahankan kemerdekaan RI, oleh karena itu semangat Sapta Taruna harus terus kita gelorakan" pungkasnya. (hfz)