PBB Jambi Dukung Gugum Ridho Putra, Afriansyah Noor Mundur dari Partai
Ketua DPW PPP Provinsi Jambi Yulius Nur bersama jajaran pengurus bersama Gugum Ridho Putra usai terpilih pada Muktamar ke-VI di Denpasar, Bali.--
JAMBI, JAMBIEKSPRES.CO–Muktamar Partai Bulan Bintang (PBB) ke-VI resmi menetapkan Gugum Ridho Putra sebagai Ketua Umum terpilih periode 2025-2030.
Gugum berhasil mengalahkan rivalnya, Afriansyah Noor, dengan perolehan suara mutlak sebanyak 398 suara dari total 532 suara.
Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) PBB Provinsi Jambi turut mendukung penuh Gugum Ridho Putra.
"Alhamdulillah, telah terpilih Ketua Umum periode 2025-2030, Bapak Gugum Ridho Putra," kata Yulius Nur, Ketua DPW PBB Provinsi Jambi, dalam pesan singkatnya, Kamis (16/1).
Ia menambahkan, Gugum dinilai mampu melanjutkan estafet kepemimpinan partai dalam menghadapi agenda politik ke depan.
Gugum mengalahkan Afriansyah Noor, mantan Sekretaris Jenderal PBB, yang hanya memperoleh 134 suara.
BACA JUGA:Afriansyah Noor Siap Maju Sebagai Calon Ketua Umum PBB
Kemenangan Gugum ini menandakan dukungan mayoritas dari para pemilik suara dalam Muktamar tersebut.
Di sisi lain, Afriansyah Noor, yang juga merupakan keponakan Yusril Ihza Mahendra, mengumumkan pengunduran dirinya dari PBB setelah kalah dalam pemilihan ketua umum.
Dalam surat pengunduran dirinya yang dikeluarkan pada 16 Januari 2025, Afriansyah Noor menyatakan bahwa keputusan tersebut diambil setelah mempertimbangkan berbagai aspek pribadi dan untuk fokus pada jabatan yang diamanatkan oleh Prabowo Subianto.
"Keputusan ini sangat berat karena saya telah mengabdi di PBB selama 26 tahun," ujarnya.
Afriansyah Noor berharap kepemimpinan Gugum Ridho Putra dapat membawa PBB maju dan lebih solid dalam menghadapi tantangan politik di masa depan.
"Harapan saya siapapun yang memimpin PBB, dapat mendukung Bapak Gugum dan betul-betul solid untuk memberikan yang terbaik bagi partai," tambahnya.