SAH Terharu, Lihat Tekad Prabowo Agar Anak Orang Miskin, Tak Boleh Miskin
Ketua DPD Partai Gerindra Provinsi Jambi, Dr. Ir. H. A.R. Sutan Adil Hendra, MM menyapa salah satu tokoh masyarakat dalam kunjungannya beberapa waktu lalu. --
JAMBI, JAMBIEKSPRES.CO- Ketua DPD Partai Gerindra Provinsi Jambi, Dr. Ir. H. A.R. Sutan Adil Hendra, MM mengaku terharu ketika melihat komitmen Presiden Prabowo Subianto untuk memutus mata rantai kemiskinan di Indonesia dengan berbagai langkah konkret, di antaranya pemangkasan birokrasi hingga efisiensi anggaran yang berpihak pada rakyat.
"Saya terus terang terharu, melihat tekad beliau sebagai Presiden agar anak orang miskin tidak boleh miskin, itu tekad luar biasa yang menunjukkan kebersihan jiwa beliau, cita - cita luhur agar anak orang miskin dia harus nanti bangkit dan nanti membantu orang tuanya," ujarnya di saat membagikan paket sembako untuk porter bandara Senin (17/3) kemarin.
Dalam hal ini SAH yang juga Ketua HKTI itu menegaskan bahwa pemerintah telah menyusun strategi untuk memastikan setiap warga negara memiliki kesempatan yang sama dalam meningkatkan taraf hidup mereka.
Salah satu langkah nyata yang kini ditempuh pemerintah adalah efisiensi birokrasi dan pengelolaan kekayaan negara yang lebih baik agar Indonesia bisa bangkit menjadi negara maju.
Kepala Negara meminta kesabaran dari seluruh rakyat Indonesia dan menegaskan bahwa pemerintah bekerja tanpa henti, siang malam tanpa libur, untuk mencapai kesejahteraan rakyat. (*)