Baca Koran Jambi Ekspres Online

Anniversary ke-51, Yamaha Tawarkan Hadiah Keren dan Cicilan Ringan

PROMO MENARIK : Konsumen yang membeli motor Yamaha langsung mendapatkan hadiah menarik, promo ini berlangsung hingga akhir Agustus 2025mendatang--

JAMBI, JAMBIEKSPRES.CO - Dalam rangka memperingati 51 Tahun Anniversary Yamaha Indonesia, Yamaha Jambi menghadirkan kejutan istimewa bagi seluruh konsumen setianya. Program ini berlangsung selama bulan Juli hingga Agustus 2025, sebagai bentuk apresiasi atas dukungan dan loyalitas konsumen Yamaha di Provinsi Jambi.

Yamaha Jambi membagikan beragam gift eksklusif dan promo menarik di seluruh jaringan dealer resminya. Konsumen yang melakukan pembelian selama periode program akan mendapatkan merchandise spesial berupa T-shirt dan topi eksklusif Yamaha, serta kesempatan menikmati angsuran ringan untuk berbagai tipe sepeda motor Yamaha.

Chief Yamaha DDS Jambi, Norman, menyampaikan bahwa program ini merupakan bentuk komitmen dan rasa terima kasih Yamaha Indonesia kepada para pelanggan, khususnya di wilayah Jambi yang telah memberikan kepercayaan kepada Yamaha selama ini. “Ini adalah bentuk terima kasih Yamaha Indonesia kepada seluruh konsumen Yamaha, khususnya di Provinsi Jambi, yang sudah mempercayai Yamaha sebagai brand otomotif roda dua terbaik,” ujar Norman dalam keterangannya, rabu (16/7) kemarin.

Dalam program ini, Yamaha Jambi tidak hanya memberikan hadiah berupa merchandise menarik, tetapi juga menawarkan berbagai keuntungan finansial bagi konsumen yang ingin memiliki motor Yamaha impiannya. Selama program berlangsung, konsumen dapat menikmati promo angsuran ringan dengan tenor yang fleksibel, disesuaikan dengan kebutuhan dan kemampuan pembeli. “Konsumen bisa langsung datang ke dealer resmi Yamaha yang tersebar di Kota Jambi dan sekitarnya, dan dapatkan gift menarik dari kami. Syarat dan ketentuan berlaku,” tambah Norman.

BACA JUGA:Episode Perdana Yamaha Knalpodcast Bareng Gofar Hilman

BACA JUGA:Yamaha Grebek Pasar Rame 2025 Diserbu Warga

Promo ini berlaku untuk pembelian motor Yamaha tipe tertentu, termasuk varian populer seperti Yamaha NMAX, Fazzio, Gear 125, dan Grand Filano. Seluruh program ini dapat dinikmati oleh konsumen baru maupun loyalis Yamaha yang ingin melakukan pembelian motor kedua atau upgrade unit lama mereka.

Tahun 2025 menjadi momen istimewa bagi Yamaha Indonesia karena menandai 51 tahun eksistensinya di dunia otomotif Tanah Air. Sejak kehadirannya pertama kali pada tahun 1974, Yamaha Indonesia telah menjelma menjadi salah satu merek kendaraan roda dua paling diminati, dengan berbagai inovasi produk, layanan purna jual, serta jaringan distribusi yang luas hingga ke pelosok daerah, termasuk Provinsi Jambi.

Untuk mendapatkan gift dan promo menarik yang sedang ditawarkan, konsumen cukup datang ke dealer resmi Yamaha terdekat di Kota Jambi selama periode promo Juli–Agustus 2025. Setelah melakukan pembelian unit motor tertentu, konsumen akan langsung mendapatkan gift eksklusif sesuai ketentuan yang berlaku.

Dengan program hadiah dan promo angsuran menarik ini, Yamaha Jambi berharap semakin banyak masyarakat yang dapat menikmati pengalaman berkendara bersama Yamaha. Di usia ke-51 ini, Yamaha Indonesia terus menunjukkan komitmennya untuk menjadi partner mobilitas yang andal dan terpercaya bagi seluruh masyarakat Indonesia. “Kami mengajak seluruh warga Jambi untuk merayakan semangat 51 Tahun Yamaha dengan datang langsung ke dealer kami. Jangan lewatkan kesempatan emas ini karena hanya berlangsung selama dua bulan,” tutup Norman. (*)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan