Bupati Hurmin Pastikan Bantuan Air Bersih untuk Warga Terdampak Kekeringan
Bupati Sarolangun, H. Hurmin--
SAROLANGUN, JAMBIEKSPRES.CO– Pemerintah Kabupaten Sarolangun memastikan akan menyalurkan bantuan air bersih kepada warga yang terdampak kekeringan akibat musim kemarau yang melanda wilayah tersebut dalam beberapa pekan terakhir.
Bupati Sarolangun, H. Hurmin, menegaskan bahwa pemerintah daerah akan segera merespons setiap laporan kekeringan yang masuk dari masyarakat.
“Sudah menjadi tanggung jawab kami untuk menyalurkan bantuan air bersih apabila ada laporan kekeringan dari masyarakat,” ujar Bupati Hurmin, Senin (28/7).
Penyaluran bantuan air bersih, lanjutnya, akan melibatkan Perusahaan Umum Daerah Tirta Sako Batuah (Perumda TSB) sebagai mitra pelaksana, sesuai dengan ketentuan dan regulasi yang berlaku.
“Kita akan meminta Perumda TSB menyalurkan air bersih kepada masyarakat yang membutuhkan, tentu sesuai dengan aturan yang berlaku,” jelasnya.
Namun demikian, Hurmin mengakui saat ini distribusi air bersih masih terkendala keterbatasan armada tangki.
Untuk itu, ia meminta kerja sama warga agar dapat menyediakan tempat penampungan air yang bisa digunakan bersama.
“Karena jumlah mobil tangki terbatas, kami imbau warga di beberapa rumah untuk menyiapkan satu tempat penampungan bersama. Dengan begitu, mobil tangki bisa langsung bergerak ke lokasi lain yang juga membutuhkan,” tambahnya.
Pemkab Sarolangun terus memantau dampak musim kemarau dan berkomitmen memastikan pasokan air bersih tetap tersedia, khususnya di daerah yang paling terdampak. (*)