Baca Koran Jambi Ekspres Online

Libur Nataru, Ratusan Wisatawan Serbu Candi Muaro Jambi

Petugas Retribusi KCBN Muaro Jambi, Mursalin--

MUARO JAMBI, JAMBIEKSPRES.CO – Ratusan wisatawan masih memadati Kawasan Cagar Budaya Nasional (KCBN) Muaro Jambi pada hari ketiga pasca-Tahun Baru, Senin (5/1/2026).

Antusiasme pengunjung menjadikan situs warisan sejarah ini sebagai salah satu destinasi utama sisa libur Natal dan Tahun Baru (Nataru).

Petugas Retribusi KCBN Muaro Jambi, Mursalin, menyebutkan jumlah pengunjung selama libur Nataru mencapai sekitar 800 hingga 1.000 orang per hari.

Wisatawan mulai berdatangan sejak pagi hingga jam operasional berakhir pukul 17.00 WIB.

"Diperkirakan jumlah wisatawan masih akan terus bertambah hingga akhir libur pasca Tahun Baru," ujar Mursalin.

Pengunjung tidak hanya berasal dari Kabupaten Muaro Jambi dan Kota Jambi, tetapi juga dari provinsi tetangga seperti Sumatra Selatan dan Riau.

Mereka memanfaatkan waktu libur untuk berjalan-jalan mengelilingi kompleks candi, berswafoto di spot ikonik, serta menikmati suasana asri kawasan seluas 3.981 hektare itu.

Selain menikmati situs sejarah, wisatawan dapat mencicipi aneka kuliner khas dan menyewa sepeda untuk berkeliling area candi yang luas.

Pengelola menyediakan fasilitas tersebut untuk meningkatkan kenyamanan berkunjung.

Tingginya kunjungan wisata selama Nataru menunjukkan KCBN Muaro Jambi tetap menjadi magnet pariwisata andalan di Provinsi Jambi, yang berhasil memadukan daya tarik sejarah, budaya, dan alam. (*)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan