Jamie Carragher Prediksi Mohamed Salah Tinggalkan Liverpool di Akhir Musim
Mohamed Salah --
LONDON, JAMBIEKSPRES.CO - Legenda Liverpool, Jamie Carragher, memprediksi kapan Mohamed Salah akan menjalani perpisahan sempurna dan terencana bersama The Reds, di tengah spekulasi masa depan bintang asal Mesir tersebut yang kian memanas.
Sebelumnya, Salah sempat melontarkan kritik keras kepada Liverpool sebelum berangkat membela Timnas Mesir di ajang Piala Afrika.
Dalam pernyataannya, Salah merasa pihak klub telah mengkhianatinya.
Komentar tersebut memicu perdebatan luas, termasuk dari Carragher, yang kala itu secara terbuka mengecam sikap sang pemain.
Carragher bahkan menyebut tindakan Salah sebagai sesuatu yang “memalukan”.
Ia menilai pernyataan sang winger bukan sekadar luapan emosi, melainkan langkah yang telah direncanakan bersama agennya untuk menekan klub dan memperkuat posisinya sendiri.
Menurut Carragher, momen yang dipilih Salah sangat sensitif, karena Liverpool saat itu sedang berada di puncak klasemen dan baru meraih kemenangan penting.
“Dia memainkan emosi para pendukung Liverpool. Itu adalah momen yang salah dan terasa seperti tekanan langsung kepada pemilik klub,” ujar Carragher kala itu.
Ia juga menilai timing kritik tersebut berpotensi merusak stabilitas tim dan manajemen.
Namun, nada Carragher kini berubah.
Mantan bek tengah Liverpool tersebut menyatakan keyakinannya bahwa Mohamed Salah akan meninggalkan Anfield pada akhir musim ini.
Dalam kolomnya di The Telegraph, Carragher bahkan menyebut Salah sebagai salah satu pemain terhebat sepanjang sejarah Liverpool dan Premier League.
Carragher menjelaskan bahwa Liverpool tidak mungkin melepas Salah pada bursa transfer Januari, terutama setelah krisis cedera yang menimpa tim, termasuk cedera serius yang dialami Alexander Isak.
Ia menilai kepergian Salah baru akan terjadi setelah musim berakhir.