Bungo Targetkan Juara Gubernur Cup 2024, Ini Persiapannya

Tim kesebalasan Kota Lintas Bungo meninggikan target di ajang Gubernur Cup 2024 di Kabupaten Batanghari dengan status juara.--

MUARA BUNGO–Tim kesebalasan Kota Lintas Bungo meninggikan target di ajang Gubernur Cup 2024 di Kabupaten Batanghari dengan status juara.

Seperti diketahui, kesebelasan Kota Lintas ini pada ajang yang sama 2023 lalu di Kabupaten Tebo meraih juara tiga.

Pelatih tim sepakbola Bungo, Try Qurniawan kepada wartawan menyampaikan bahwa targer mereka kali ini adalah juara pertama.

"Tentu kami menargetkan untuk piala Gubernur Cup tahun 2024 ini Bungo juara. Dimana tahun lalu kita meraih juara tiga," ungkap Try Qurniawan.

Salah satu alasan yang membuat ia yakin bisa meraih kesuksesan di ajang tahunan ini dikarenakan persiapan yang cukup matang telah mereka lakukan.

BACA JUGA:Cegah Erosi dan Longsor, Kodim 0420/Sarko Tanam Pohon

BACA JUGA:Penginputan Riwayat Hidup Dasar Usulan Penerbitan NIP3K, 1 Februari NIP3K Terbit

"Ini menjadi momentum bagi para pemain Bungo untuk dapat mengukir prestasi dalam merebutkan piala Gubernur Jambi 2024 ini. Sebelum mengikuti ajang Gubernur Cup 2024 ini kami juga telah melakukan persiapan sematang mungkin untuk menyiapkan pemain, mulai dari tahapan seleksi, latihan, uji coba, latihan ketahanan fisik hingga pemberian pembekalan oleh manager Tim, pelatih dan tim official," yakin Try Qurniawan.

Oleh karena itu ia meminta para anak asuhnya untuk terus bersemangat dalam menjalani pertandingan nanti. "Mudah-mudahan nanti kita mendapatkan hasil yang terbaik dan membawa tropy juara ke Kabupaten Bungo," tandasnya.

BACA JUGA:816 Blangko Ijazah di Muaro Jambi Dimusnahkan, Ada Apa?

BACA JUGA:Nilai Perdagangan 14 Miliar Dolar AS 267.194 PMI Bekerja di Taiwan

Di tempat yang sama Ketua ASKAB PSSI Bungo, Jumiwan Aguza, mengatakan hal serupa. Ia berharap pada laga pembuka grup C antara Bungo berhadapan dengan Kota Sungai Penuh pada Senin (15/01/2024) tim Bungo bisa meraih poin penuh.

"Kami mohon doa dan dukungan dari masyarakat kabupaten Bungo semoga tim kesebelasan kita bisa menang dan juara pada ajang Gubernur Cup 2024 ini," tukas Jumiwan Aguza. (*) 

Tag
Share