Tetap Klasik Meski Dikepung Moderenisasi Doha

SOUQ WAQIF: Salah satu sudut di Souq Waqif pada malam hari, yang menjadi area ramai bagi pelancong untuk menghabiskan waktu dengan kegiatan kuliner atau berbelanja cendera mata khas Qatar. FOTO : ANTARA/ROY ROSA BACHTIAR/AM.--

Berkunjung ke Souq Waqif, Salah Satu Pusat Perdagangan di Qatar

Jika berkunjung ke Qatar maka dipastikan kita akan merapat ke Doha, tempat dimana satu-satunya bandara internasional negara tersebut terletak.

---

NEGERI yang luasnya sekitar 11.500 Km persegi tersebut, atau hanya sepertiga Provinsi Jawa Barat, punya sentuhan modernitas yang begitu kental dalam sarana dan prasarana.

Tiba di Bandara Hamad International Airport, lalu melihat-lihat dari lobinya, kita bisa menemukan beragam gedung pencakar langit yang megah sekaligus indah berdiri kokoh dari berbagai penjuru mata angin. Hanya sisi timur bandara saja yang langsung berbatasan dengan Teluk Persia.

Qatar mulai mendapatkan tempat tersendiri bagi masyarakat penjuru dunia. Yang tadinya lebih dikenal sebagai negara transit penerbangan dari Benua Asia menuju Eropa atau sebaliknya, kini negara berpranata monarki itu menjadi lokasi perhelatan beragam ajang olahraga berkelas internasional.

Tak ayal kian banyak orang datang ke Qatar untuk menonton agenda olahraga seperti MotoGP dan F1 di Sirkuit Lusail, atau baru-baru ini Piala Dunia 2022 dan Piala Asia 2023.

BACA JUGA:Optimistis Peroleh Suara 70 Persen

BACA JUGA:Tabrakan Beruntun di Tanjakan, Satu Nyawa Melayang

Pemerintah Qatar tahu betul bagaimana memberikan pelayanan terbaik bagi pelancong selama di negaranya. Doha yang menjadi kota terbesar, menjadi episentrum para pendatang untuk menginap, berwisata, atau berbelanja.

Demi mendukung pelayanan, beragam fasilitas anyar dibangun dan mengubah wajah Doha dan sekitarnya hanya dalam kurun waktu kurang dari 10 tahun.

Salah satu proyek fenomenalnya adalah pembangunan jaringan kereta bawah tanah Metro, pembangunan bandara Hamad International Airport sebagai pengganti Doha Airport, serta fasilitas umum lainnya.

Doha divermak sedemikian rupa mengikuti standar pariwisata urban berkelas dunia.

Namun dari banyaknya pembangunan di Doha, ada satu lokasi yang tetap mempertahankan keaslian dan mengusung konsep klasik seperti awal didirikan.

Tag
Share