Sidak Kebersihan, Pj Walikota Jambi Berang Temukan Penumpukan Sampah di Beberapa Wilayah

Pj Walikota Sri Purwaningsih Melakukan Sidak Sampah ke Sejumlah Tempat Pembuangan Sementara (TPS) di Kota Jambi.--

BACA JUGA:KPU Kota Jambi Terbukti Langgar Administratif Pemilu

BACA JUGA:Pekerjaan IPALD Kota Jambi Rampung, Jalan Mulai Dirapikan

Meskipun dinas terkait, camat, dan lurah sudah berupaya, Sri menemukan bahwa warga masih belum disiplin dalam membuang sampah, baik dari segi tempat maupun waktu pembuangan

."Sudah dilakukan berbagai upaya oleh Pemkot, mulai dari sosialisasi, imbauan, teguran, hingga peringatan, namun masih terjadi praktik membuang sampah sembarangan. Oleh karena itu, perlu ditingkatkan penegakan hukum terhadap pelanggaran ini. Saya minta aparatur tingkatkan patroli dan memberikan sanksi sesuai ketentuan," tegasnya.

Sri juga mengimbau warga untuk bijak dalam mengelola sampah. Ia menekankan bahwa kebersihan adalah sebagian dari iman, dan mengelola sampah dengan bijak dapat memiliki nilai ekonomis.

BACA JUGA:Antisipasi BBM Oplosan, Polda Jambi Sidak Empat SPBU di Kota Jambi

BACA JUGA:Terbitkan 20.717 Izin, Nilai Investasi 2023 Rekor Tertinggi di Kota Jambi

"Kebersihan adalah sebagian dari iman. Mengelola sampah dengan bijak memiliki nilai pahala dan ekonomis. Sebaliknya, memperlakukan sampah sembarangan adalah perilaku yang tidak terpuji dan dapat merugikan kesehatan serta estetika kota," tambah Sri. (*)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan