Empat Parpol Jadi Penentu Pilgub Jambi, Kotak Kosong Atau Head to Head

Bacagub Romi-Saniatul--

Namun sebagai petahana, kata Syahbandar, Haris memilki nilai lebih. Tapi Romi sebagai penantang juga tidak bisa dianggap remeh. "Jadi ada plus minusnya lah. Tapi yang jelas pimpinan kita di DPD dan DPP lagi mengkaji itu, serta mendengarkan masukan yang ada," katanya.

Mantan Wakil Ketua DPRD Provinsi Jambi ini Syahbandar menjelaskan bahwa pertarungan perebutan perahu dukungan terjadi sangat luas biasa. Lobi-lobi dilakukan dengan melibatkan elit partai ditingkat pusat. "Kandidat inikan pintar-pintar juga. Ada lobi-lobi, ini luar biasa. Tapi kita tunggu saja proses internal yang sedang berjalan," jelasnya.

Namun yang pasti, kata Syahbandar, hingga saat ini belum ada satupun dukungan yang dikeluarkan Gerindra, termasuk untuk 11 Kabupaten/kota. "Kita berharap hingga akhir Juli ini semuanya bisa selesai," katanya.

Ketua DPD PDIP Provinsi Jambi Edi Purwanto juga mengaku bahwa dukungan partainya masih dalam proses. Tidak hanya Pilgub Jambi, tetapi juga untuk 11 kabupaten/kota yang menggelar Pilkada. “Belum, masih proses. Kita tunggu saja,” katanya. 

 Edi mengatakan bahwa ditingkat DPD, pihaknya sudah memanggil para kandidat untuk mengikuti uji kelayakan dan kepatutan. Dalam uji kelayakan itu para kandidat ditanya berbagai persoalan kebangsaan dan melihat bagaimana potensi mereka untuk maju Pilkada.

“Jadi apapun yang disampaikan, menjadi pertimbangan DPP dalam menentukan dukungan. Sakarang ini masih dalam proses di pusat, tentu kita harus bersabar,” pungkasnya. (*)

Tag
Share