Jelang Penutupan, Pelamar CPNS di Kerinci Membludak Hingga 5 RIbu Pelamar

Ilustrasi CPNS--

KERINCI, JAMBIEKSPRES.CO- Jumlah pelamar Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) di Kabupaten Kerinci mengalami lonjakan signifikan.

Menjelang penutupan pendaftaran pada Kamis (5/9/2024), jumlah pelamar telah melebihi 5.000 orang, dan diperkirakan akan mencapai sekitar 6.000 pelamar hingga batas akhir pendaftaran.

Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia Daerah (BKPSDM) Kerinci, Efrawadi, mengonfirmasi bahwa hingga Rabu (4/9/2024), pendaftaran CPNS telah mencapai angka lebih dari 5.000 pelamar. 

Efrawadi menyebutkan bahwa hingga batas akhir pendaftaran, jumlah pelamar diperkirakan akan terus meningkat. 

"Saat ini sudah lebih dari 5.000 pelamar yang mendaftar. Hingga Kamis ini, kami perkirakan jumlahnya akan mencapai sekitar 6.000. Sejauh ini, kami belum menghadapi kendala yang signifikan," kata Efrawadi.

Sementara itu, Kabid Mutasi dan Pengangkatan BKD Kerinci, Affan, menambahkan bahwa Pemerintah Kabupaten Kerinci telah menyediakan 450 formasi untuk penerimaan CPNS tahun ini. 

"Jumlah formasi yang disetujui untuk CPNS tahun ini adalah 450, mencakup berbagai posisi di sektor pemerintah," ungkap Affan.

Penerimaan CPNS telah dibuka sejak 20 Agustus 2024, sesuai dengan jadwal yang diterbitkan oleh Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Menpan RB). 

Formasi yang tersedia meliputi berbagai posisi, termasuk di sektor Pemadam Kebakaran, Satpol PP, serta beberapa formasi teknis lainnya. Kesempatan ini terbuka tidak hanya untuk lulusan sarjana, tetapi juga untuk tamatan SMA sederajat.

"Selain formasi untuk sarjana, kami juga menyediakan formasi untuk tamatan SMA sederajat, seperti di Damkar dan Pol PP," tambah Affan.

Seiring dengan berakhirnya masa pendaftaran, BKPSDM Kerinci tengah mempersiapkan pelaksanaan tes menggunakan sistem Computer Assisted Test (CAT). 

Pihaknya juga mengimbau kepada para calon pelamar untuk mempersiapkan dokumen dan informasi yang diperlukan serta mengikuti update terbaru mengenai pendaftaran CPNS agar tidak melewatkan kesempatan ini.

BKPSDM Kerinci juga mengingatkan agar peserta tidak mempercayai calo CPNS. "Kami tegaskan untuk tidak mempercayai calo, karena seluruh proses seleksi dilakukan dengan sistem CAT yang transparan," tegasnya. (*)

Tag
Share