Google Doodle Rayakan 94 Tahun AT Mahmud, Ikon Lagu Anak Indonesia

Tangkapan layar Google Doodle A.T. Mahmud edisi Kamis (3/10). (ANTARA/ Putri Hanifa / Google)--

JAKARTA, JAMBIEKSPRES.CO-Dalam perayaan ulang tahun ke-94 Abdullah Totong Mahmud, atau yang lebih dikenal sebagai AT Mahmud, Google Doodle menampilkan sosoknya pada edisi Kamis ini, mengapresiasi kontribusinya yang luar biasa dalam dunia musik dan pendidikan anak di Indonesia.
AT Mahmud lahir pada 3 Februari 1930 di Kampung 5 Ulu Kedukan Anyar, Palembang, Sumatera Selatan, dan meninggal dunia pada 6 Juli 2010 di usia 80 tahun.

Dalam pernyataan Doodle, Google menjelaskan, "Kami merayakan ulang tahun ke-94 AT Mahmud, komposer Indonesia yang dikenal luas sebagai pencipta lagu anak-anak."

BACA JUGA:Gushcloud Kerjasama dengan Google untuk Program YouTube Creator Solutions

BACA JUGA:Google Luncurkan Aplikasi Google Essentials untuk Mempermudah Akses ke Layanan Google
Sebagai seorang komposer yang legendaris, AT Mahmud telah menciptakan banyak lagu yang bukan hanya melodius tetapi juga menyentuh hati.

Karya-karyanya, seperti "Pelangi, pelangi, alangkah indahmu..." dan "Ambilkan bulan, bu...", dikenal karena liriknya yang sederhana dan mudah dinyanyikan, yang telah menemani banyak anak dalam masa bermain dan belajar mereka.
Dengan lagu-lagu seperti "Bintang Kejora", "Cicak di Dinding", dan "Amelia", AT Mahmud berhasil membangkitkan imajinasi dan menyampaikan nilai-nilai moral kepada anak-anak.

BACA JUGA:Google Tanggapi Pemalsuan Data di Google Bisnis yang Memengaruhi Hotel-hotel di Indonesia

BACA JUGA:Google Hadirkan Fitur

Karya-karyanya tak hanya menghibur, tetapi juga mengandung pesan penting tentang cinta kepada orang tua, keindahan alam, dan arti persahabatan.
Melalui irama yang ceria dan lirik yang menggugah, lagu-lagu AT Mahmud terus diingat dan dinyanyikan oleh berbagai generasi.

Karya-karyanya telah menjadi bagian dari kenangan indah masa kecil, serta menjadi pengingat nostalgia bagi orang dewasa, mengenang momen-momen bahagia dalam hidup mereka.

BACA JUGA:Google Maps Hadirkan Fitur Baru: Arahkan ke Lokasi Parkir dan Laporkan Insiden

BACA JUGA:Google Akan Komunikasi dengan KPPU
Hingga saat ini, nama AT Mahmud masih dihormati sebagai sosok yang telah membentuk dunia musik anak di Indonesia, memberikan warisan yang tak akan pernah pudar dengan lagu-lagu yang selalu dikenang. (*)

Tag
Share