17 Persen Belum Terinput, PAN Kunci 3 Kursi Dapil Tanjatim-Tanjabbar

Sekretaris DPW PAN Provinsi Jambi, Khusaini mengaku sejak awal menargetkan 3 kursi di Dapil 6--

 

JAMBI, JAMBIEKSPRES.CO- Partai Amanat Nasional (PAN) sudah menguci tiga kursi dari daerah pemilihan (Dapil) VI Tanjab Barat-Tanjab Timur untuk DPRD Provinsi Jambi.

Partai berlambang matahari biru itu mendapatkan perolehan 68.208 suara sementara, paling besar dari partai peserta Pemilu lainya. 

Ini berdasarkan data real count Sistim Informasi rekapitulasi (Sirekap) Komisi Pemilihan Umum (KPU) tertanggal 27 Febaruari 2024 pukul 15.00 WIB. Dengan progress data terinput 1.437 dari 1733 TPS atau 82.92 persen.

Jika menggunakan metode sainte lague dengan 68.208 suara, kursi pertama PAN diraih oleh Bima Audia Pratama, putra Bupati Tanjabtim Romi Hariyanto. Kemudian untuk kursi ke 2 PAN diraih oleh M Adib Mubarak, putra Bupati Tanjab Barat Anwar Sadat.

Kursi kedua PAN ini berada pada peringkat ke 5 dengan sisa 22.736 suara. Sedangkan kursi ketiga PAN berada pada peringkat ke delapan diraih oleh Arpin Siregar dengan sisa 13.641 suara. 

BACA JUGA:PAN Berpotensi 2 Kursi DPRD Dapil 1, Gerindra dan PDIP Mentok

BACA JUGA:Kursi PAN Tanjabtim Berpotensi Tergerus, Kok Bisa?

Disisi lain, Golkar berada pada peringkat ke 2 dengan 31.539 suara. Kursi partai berlambang pohon beringin ini diraih oleh Ahmad Jafar, Ketua DPD II Golkar Tanjab Barat.

Berikutnya pada peringkat ketiga ada ada Gerindra dengan 28.689 suara diraih oleh Faisal Riza. Ke 4 PDIP 24.205 suara diraih oleh Zuldi Ikram, ke 6 ada PKB dengan 17.134 suara diraih oleh Abdul Hamid. 

Selanjutnya peringkat ketujuh ada NasDem dengan 15.405 suara diraih oleh Yudi Hariyanto, ke 9 ada PKS dengan 12.374 suara diraih oleh Mohd Rendra Ramadhan Usman. Terakhir untuk kursi ke 10  ada PPP dengan 11,802 suara yang diraih oleh Pratiwi Annisa. 

Hanya saja untuk kursi terakhir ini, PPP masih berebut dengan Demokrat yang meraih 10.023 suara. Ini mengingat masih ada sekitar 17 persen suara yang belum terinput di Sirekap KPU. 

BACA JUGA:PAN Berpeluang Raih 2 Kursi DPRD Provinsi Jambi Dapil 4, Ini Hitung-hitungannya

BACA JUGA:Persaingan Internal PKB, PDIP dan Nasdem DPR RI Makin Panas, Ini Perbedaan Tipis Suara di Ketiga Partai

Tag
Share