DPRD Harap Alokasi DAK Untuk Ekowisata Mangrove
Ketua DPRD Tannung Jabung Barat H Abdullah, SE--
KUALA TUNGKAL, JAMBIEKSPRES.CO- Kunjungan Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Republik Indoensia Sandiaga Salahuddin Uno ke Kawasan Ekowisata Mangrove Pangkal Babu memunculkan harapan baru untuk pengembangan salah satu Destinasi Wisata di Tanung Jabung Barat.
Menteri Parekraf bersama rombongan yang datang dan menikmati berwisata di Kawasan Mangrove Pangkal Babu didampingi secara langsung Gubernur Jambi H Al Haris, Bupati Tanjung JBung Barat H Anwar Sdaat dan tanpa terkecuali turut didampingi Ketua DPRD H Abdullah beserta unsur fokopimda dan kepala OPD Lingkup Pemerintah Tanjung Jabung Barat.
BACA JUGA:Harga Pinang Anjlok, Warga Tanjabbar Menjerit
BACA JUGA:Pelajar di Merangin Sebarkan Video Porno Mantan Pacar
Ketua DPRD Tannung Jabung Barat H Abdullah, SE yang secara langsung mendampingi H Sandiaga Salahuddin Uno mengatakan, Meneteri Parekraf menyampaikan ada Dana Alokasi Khusus (DAK) yang bisa digunakan untuk pengembangan eksowisata mangrove dan akan dihitung.
"Kita sangat berharap dengan kehadiran Menteri ada program untuk Kabupaten Tanjung Jabung Barat khususnya mengenai segi budaya Hutan Mangrove," kata H Abdullah.
Dengan demikian sebut Ketua DPRD Tannunf Jabunf Barat, apa yang menjadi Destinasi wisata di Tannung Jabung Barat ini bisa di akses dengan baik sehingga berdampak dengan kemajuan daerah. (*)