Langkah Preventif Kenakalan Remaja, Polisi Edukasi Keamanan Lalu Lintas kepada Pelajar

Polisi memberikan edukasi mengenai keamanana dan tata tertib lalu lintas kepads pelajar di SMP Negeri 1 Kota Jambi--

JAMBI, JAMBIEKSPRES.CO-Polresta Jambi menggelar program edukasi untuk meningkatkan kesadaran akan keamanan dan tata tertib berlalu lintas di kalangan pelajar, sebagai langkah preventif terhadap kenakalan remaja.

Kasi Humas Polresta Jambi, Ipda Deddy Haryadi, menjelaskan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari program Patroli Keamanan Sekolah (PKS) yang diadakan di SMP Negeri 1 Kota Jambi. 

"Sosialisasi ini dilakukan oleh Unit Kamseltibcar Lantas Sat Lantas Polresta Jambi, bertujuan sebagai kegiatan ekstrakurikuler sekolah untuk menambah pengetahuan tentang tata tertib dan disiplin berlalu lintas," ujarnya.

Dalam sosialisasi ini, materi yang disampaikan mencakup berbagai aspek, termasuk kenakalan remaja, kewajiban pengemudi, tata cara berkendara yang baik, etika berkendara, serta larangan penggunaan knalpot "brong" dan berkendara secara ugal-ugalan.

"Program ini bertujuan untuk membentuk generasi yang patuh terhadap peraturan lalu lintas dan memiliki semangat belajar untuk mencapai cita-cita," tambahnya.

Selain itu, polisi juga memberikan pemahaman mengenai sanksi hukum kepada para pelajar, dengan harapan mereka memahami dan menyadari konsekuensi dari kenakalan remaja.

Tidak hanya itu, Polresta Jambi juga memberikan penyuluhan kepada pelajar agar tidak keluar malam hari untuk kegiatan yang tidak penting, tidak terlibat dalam perundungan atau menjadi anggota geng motor. Mereka juga diingatkan akan bahaya penyalahgunaan narkoba.

Menurut Deddy, peran orang tua sangat penting dalam mengontrol perilaku anak-anak mereka guna menciptakan lingkungan yang aman.

"Polri selalu berkomitmen untuk memberikan himbauan kepada masyarakat demi terciptanya kamtibmas yang aman dan kondusif," katanya. (*)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan