PDIP Siap Calonkan 142 Kader di 11 Provinsi

Cecep Suryana, Ketua Federasi Panjat Tebing Indonesia (FPTI) Provinsi Jambi mendaftar sebagai Bacawako melalui PDIP--

JAKARTA, JAMBIEKSPRES.CO- PDIP menyusun strategi pemenangan pilkada dalam rapat kerja nasional (rakernas) V yang digelar di Beach City International Stadium Ancol, Jakarta.

Partai banteng itu sepakat membentuk tim pemenangan pilkada secara nasional. Mereka juga meminta penguasa tidak melakukan intervensi dalam pesta demokrasi di daerah tersebut.

Adian Napitupulu ditunjuk sebagai ketua Tim Pemenangan Pilkada Nasional PDIP. Adian mengatakan, dalam pilkada serentak nanti, terdapat 142 kabupaten/kota di 11 provinsi yang PDIP bisa mencalonkan sendiri pasangan calon kepala daerah dan calon wakil kepala daerah (cakada-cawakada).

”Di luar itu, kita membangun kerja sama dengan partai-partai lain,’’ ujarnya.

Adian mengatakan, para pengurus daerah PDIP di seluruh Indonesia sepakat menolak campur tangan aparatur negara seperti yang terjadi pada Pilpres 2024.

”Jangan ada lagi aparatur negara yang bekerja secara politik untuk kepentingan satu dua calon yang lain. Jangan kita diadu dengan aparatur negara yang sama-sama kita biayai, itu tidak fair,’’ tegasnya.

PDIP ingin pilkada nanti menjadi pertarungan yang sehat dan tidak menakutkan.

Adian mengatakan, rakyat harus bisa datang ke tempat pemungutan suara (TPS) secara riang dan gembira.

Mereka harus memilih dengan bebas tanpa diintimidasi, distop fasilitasnya, dikurangi bantuan sosial, dan sebagainya.

Dalam kesempatan itu, sejumlah pengurus daerah PDIP memaparkan komunikasi dan penjajakan politik yang sudah dilakukan.

Salah satunya, DPD PDIP Provinsi Sumatera Utara yang sudah menjajaki berbagai kemungkinan pasangan bakal calon kepala daerah yang akan diusung.

Ketua DPD PDIP Sumatera Utara Rapidin Simbolon menyebut beberapa nama kandidat gubernur.

Baik dari kader internal maupun eksternal.

Dari internal, sudah mendaftar Nikson Nababan yang juga bupati Tapanuli Utara dua periode.

Tag
Share