Asnawi Calon Tunggal Partai Demokrat, Klaim Sudah Kantongi Surat Tugas dan Jajaki Koalisi Pengusung

Bakal calon Bupati Muaro Jambi, Asnawi Rivai Ketika mendaftar di penjaringan partai NasDem untuk maju di Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024.--

JAMBI, JAMBIEKSPRES.CO- Bakal calon Bupati Muaro Jambi, Asnawi Rivai menjadi calon tunggal dari partai Demokrat pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024.

Soalnya, Asnawi merupakan satu-satunya kandidat yang mendaftar di penjaringan partai berlambang merci tersebut. 

Ini tentu membuat peluang mantan Ketua Bawaslu Provinsi Jambi itu menjadi semakin terbuka. Terlebih dirinya merupakan kader internal yang menjabat Ketua DPC Demokrat Muaro Jambi. 

BACA JUGA:Punya Modal Empat Kursi DPRD, Asnawi Percaya Diri Maju do Pilbup 2024

BACA JUGA:Ketua DPD Demokrat Jambi Enggan Bicara Pilgub Dulu, Tunggu Hasil Survei Keluar

Ketua Tim Penjaringan Demokrat, Simus Hamadi mengatakan bahwa dari hasil penjaringan hanya Asnawi selaku ketua DPC yang mengembalikan formulir.

"Sampai saat ini hanya ketua (Asnawi, red) yang mengembalikan formulir," katanya.

Simus Hamadi menyebutkan, meski hanya ada satu yang mengembalikan fomulir, pihaknya tetap meneruskan hasil itu ke DPD dan DPP.

“Hasil ini tetap akan kita laporkan ke DPD untuk dilanjutkan ke DPP,” sebutnya.

BACA JUGA:Yopi Muthalib Serius Maju di Pilkada Tebo, Resmi Daftar di Partai Demokrat dan PKB

BACA JUGA:Sosok Alfin Jadi Perbincangan di Pilwako Sungai Penuh, Pasca Daftar PKS dan Demokrat,Kini Incar PAN dan Hanura

Sementara itu, Asnawi Rivai menyebutkan bahwa dirinya telah mengembalikan formulir dan telah menerima surat tugas dari DPP untuk mencari partai koalisi.

"Surat tugas dari partai untuk mencari partai koalisi," katanya.

Ini menjadi bentuk keseriusannya untuk masuk dalam gelanggang Pilkada Muaro Jambi.

Tag
Share