KUALATUNGKAL, JAMBIEKSPRES.CO–Ratusan pendukung dari seluruh penjuru Kabupaten Tanjung Jabung Barat (Tanjabbar) berkumpul di Posko Uk#2 hari ini untuk mendampingi pasangan calon Anwar Sadat dan Katamso dalam pendaftaran mereka ke Komisi Pemilihan Umum (KPU).
Antusiasme massa sangat terlihat, dengan beberapa dari mereka menggunakan kendaraan seperti mobil, motor, dan becak, sementara yang lainnya memilih untuk berjalan kaki.
Mereka datang dari berbagai desa, termasuk Ulu, Senyerang Pengabuan, Betara, Kuala Betara, dan Sebrang Kota.
BACA JUGA:Pilkada Tanjung Jabung Barat, Anwar Sadat-Katamso Terima Dukungan Gerindra
BACA JUGA:Dukungan PKS Jadi Milik Cici-Muklis Maju di Pilbup Tanjabbar
KH Hasan Basri, salah satu tokoh masyarakat setempat, tidak dapat menahan rasa harunya saat melihat kerumunan tersebut.
"Melihat begitu banyak masyarakat yang hadir membuat saya sangat terharu. Air mata saya menetes tanpa bisa saya tahan," ungkapnya.
KH Hasan Basri juga mengingatkan tim koalisi dan relawan untuk tetap menjaga etika dan kesopanan selama kampanye.
BACA JUGA:Hairan-Amin Tetap Jalan, Bentuk Tim Pemenangan di Pilkada Tanjabbar
BACA JUGA:Demokrat Resmi Usung Anwar Sadat - Katamso untuk Pilkada Tanjabbar
"Tunjukkan kebaikan calon kita tanpa menyinggung pihak lain. Dengan kebersamaan, kita akan mencapai tujuan kita," tambahnya.
Salah seorang pendukung dari Teluk Nilau menjelaskan alasan kedatangannya. "Kami datang untuk mengantar ustadz (Anwar Sadat-Katamso) mendaftar ke KPU," ujarnya.
Saat ini, ribuan pendukung telah memadati tenda Posko Uk#2 yang menjadi tempat deklarasi sebelum pendaftaran ke KPU.
Mereka sudah siap dan tinggal menunggu orasi dari Anwar Sadat-Katamso sebelum berangkat menuju KPU. (*)