H Mukti Lepas Kades dan BPD Ikuti Bimtek Revolusi Mental

Rabu 04 Sep 2024 - 21:07 WIB
Reporter : Setya Novanto
Editor : Muhammad Akta

BANGKO, JAMBIEKSPRES.CO-Penjabat (Pj) Bupati Merangin H Mukti kembali melepas para Kepala Desa (Kades) dan Ketua Badan Pemusyawaratan Desa (BPD) untuk mengikuti Bimbingan Teknis (Bimtek) Revolusi Mental gelombang kedua di Cibinong, Jawa Barat, pada Minggu (1/9).

Pelepasan Bimtek Revolusi Mental angkatan ke-52 yang diikuti oleh 96 peserta-terdiri dari 92 laki-laki dan 4 perempuan-dilakukan di pelataran Bandara Sultan Thaha Syarifudin Jambi. Dari jumlah tersebut, 41 orang adalah Kades, 43 orang Ketua BPD, tujuh orang Sekretaris Desa (Sekdes), empat orang Kepala Dusun (Kadus)/Kasi, satu orang Camat Tabir Barat, dan dua orang pendamping dari Dinas PMD Merangin.

Dalam sambutannya, H Mukti meminta agar peserta mengikuti Bimtek dengan sungguh-sungguh agar tujuan Revolusi Mental dapat tercapai. "Revolusi Mental adalah gerakan untuk membentuk manusia Indonesia baru yang memiliki integritas, tekad kuat, semangat tinggi, dan jiwa yang membara. Kami berharap para peserta dapat mengubah cara pandang, sikap, dan perilaku mereka menuju hal-hal yang modern dan progresif," ujarnya.

Pj Bupati juga menambahkan bahwa melalui Revolusi Mental, diharapkan para Kades dan Ketua BPD dapat membawa desanya menuju kemandirian politik, ekonomi, dan kebudayaan. "Kami ingin para peserta tidak hanya menjadi agen perubahan di desanya tetapi juga pelopor semangat gotong royong dan kerja keras," jelasnya.

H Mukti menekankan pentingnya penerapan nilai-nilai Revolusi Mental dalam kehidupan sehari-hari untuk menciptakan desa yang lebih maju dan berdaya saing. (*)

Tags :
Kategori :

Terkait