Turis dunia memadati gedung pertunjukan kebudayaan layaknya gedung bioskop akbar itu. Dengan permainan cahaya dan pengaturan lampu, lengkap dihadapan pengunjung monitor raksasa. Puncaknya ada pertunjukan gajah yang memasuki panggung membuat riuh penonton. Dibalut dengan hiasan khas kerajaan penampil dan gajah tampil memukau dengan adegan peperangan.
"Nilai sejarahnya tinggi dan asyik ditonton, tak menemukan selama sekitar 20 menit ini," ujar Iwan Kurniawan salah seorang anggota SMSI.
Tak sampai di situ, setelah berakhir pengunjung diajak ke ruangan depannya, di sana telah menunggu belasan gajah yang akan memainkan atraksi lempar balon dan mengangkat manusia. Penonton juga diperkenankan untuk berfoto dan diangkat belalai gajah dengan dua pose yang dihargai 100 Bath atau setara Rp 45.500.
"Penampilannya mengesankan diangkat gajah, walau ada bulunya tak terasa geli dan ini moment yang jarang didapati. Berpoto dengan harga terjangkau, ini pertunjukan gajah terbaik dan terlengkap yang pernah saya rasakan," ucap Riky Saputra anggota SMSI lainnya.
Selepas dari kebun raya, 20 anggota SMSI dibawa ke Erawadee pabrik dan jaringan farmasi obat tradisional Thailand dan kosmetik alami. Pada tahun 1997, pabrik kami muncul di Provinsi Kanchanaburi, Thailand, di daerah Sungai Kwai yang legendaris.
Istimewanya, mereka memproduksi produk dengan kualitas terbaik menurut resep kuno, yang usianya lebih dari 3.000 tahun.
Perusahaan ini beroperasi dengan dukungan keluarga kerajaan Thailand, yaitu Putri Chulabhorn Valailak, yang secara aktif mendukung pengembangan obat-obatan Thailand. Tak hanya itu, obat kuat alami bagi pria dan wanita juga menjadi andalan tempat ini. Melengkapi obat encok dan lainnya yang.
Akhirnya perjalanan pun tiba di lokasi tujuan. Hotel Baron Beach yang terletak di belakang Kantor Polisi Pattaya. (bersambung)