JAKARTA, JAMBIEKSPRES.CO-Timnas Indonesia U-20 mengalahkan Timor Leste U-20 dengan skor 3-1 dalam laga kedua Grup F kualifikasi Piala Asia U-20 2025 di Stadion Madya Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta, Jumat malam.
Gol Indonesia dicetak oleh Jens Raven (13'), Riski Afrisal (15'), dan Muhamad Ragil (77'), sementara Timor Leste membalas melalui Luis Figo Riberio.
Pelatih Indra Sjafri melakukan satu perubahan di susunan pemain, mengganti Mufli Hidayat dengan Meshaal Hamzah.
BACA JUGA:Ranking FIFA Timnas Indonesia Masih di Atas Malaysia
BACA JUGA:Usai Tahan Imbang Australia, Ranking FIFA Timnas Indonesia Masih Unggul dari Malaysia
Indonesia mendominasi pertandingan sejak awal, meski ketajaman gol tidak setinggi laga sebelumnya. Raven membuka skor pada menit ke-13, memanfaatkan rebound setelah tendangannya diselamatkan kiper Timor Leste, Pablo Macario.
Dua menit kemudian, Riski menambah keunggulan menjadi 2-0.
Timor Leste memiliki peluang emas pada menit ke-33, tetapi tendangan Luis Figo masih melebar.
Di babak kedua, meski Timor Leste mencoba menyerang, Figo akhirnya mencetak gol pada menit ke-66, memperkecil skor menjadi 1-2.
Indonesia menambah gol ketiga pada menit ke-77 lewat umpan kapten Dony Tri Pamungkas kepada Muhamad Ragil.
Indonesia mengontrol permainan hingga akhir dan meraih kemenangan 3-1.
BACA JUGA:Shin Harap Mees Hilgers dan Eliano Reijnders Bisa Bela Timnas Mulai November
BACA JUGA:Maarten Paes Siap Tampil Perdana untuk Timnas Indonesia Melawan Arab Saudi
Pada laga terakhir, Timor Leste akan menghadapi Maladewa, sedangkan Indonesia akan melawan Yaman untuk menentukan pemuncak grup.
Susunan Pemain: