Pengumuman Hasil Seleksi PPPK Formasi Guru Ditunda, Ternyata Ini Penyebabnya

Sabtu 16 Dec 2023 - 18:57 WIB
Reporter : M. Hafiz Alatas
Editor : Muhammad Akta

JAMBI-Pemkot Jambi sudah mengumumkan hasil Seleksi Kompetensi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) Kota Jambi.
Pengumuman tersebut hanya untuk hasil seleksi Kompetensi PPPK untuk formasi tenaga kesehatan dan teknis.
Sedangkan seleksi PPPK tertunda dan belum diumumkan.
Lalu apa penyebab belum diumumkannya hasil seleksi PPPK formasi guru, sedangkan formasi tenaga kesehatan (Nakes) dan tenaga teknis sudah diumumkan.
Kepala Bidang Pengadaan, Pemberhentian dan Informasi (PPI) Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumberdaya Manusia Daerah (BKPSDMD) Kota Jambi, Andika Wahyu mengatakan, untuk PPPK guru masih ada penundaan, karena pengolahan nilai.
"Untuk guru sudah kami infokan ada surat dari BKN untk ditunda pengumuman paling lambat  22 desember 2023, karena masih ada pengolahan nilai," aku Andika.

BACA JUGA:BREAKINGNEWS: Hasil Seleksi PPPK Pemkot Jambi Diumumkan, Silahkan Cek Disini

BACA JUGA:Tak Hadir, 41 Peserta PPPK Dinyatakan Gugur
Sedangkan proses pengolahan nilai seleksi kompetensi dasar PPPK Pemkot Jambi juga sudah rampung.
Hasil nakes dan tenaga teknis telah diumumkan pada 15 Desember 2023.
"PPPK Nakes dan PPPK Teknis sudah diumukan. Bisa dilihat di web bkd.jambikota.go.id," bebernya.
Sebelumnya Pemerintah Kota Jambi mengajukan 1.090 formasi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) untuk tenaga pendidik atau guru, tahun 2021 ini.
Formasi PPPK yang diajukan ke Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Kemenpan RB) tersebut sesuai dengan kebutuhan di Kota Jambi.
Akan tetapi berapa jumlah formasi yang akan diterima dalam penerimaan PPPK tersebut masih belum diketahui.
Karena formasi tersebut masih dalam bentuk usulan Pemerintah Kota Jambi.

BACA JUGA:Siapkan Rp 95 M Untuk Gaji PPPK

BACA JUGA:Ajukan Sanggahan, 136 PPPK Dinyatakan MS
Jumlah formasi penerimaan PPPK tahun 2021 di Kota Jambi tersebut masih menunggu keputusan dari Kemenpan RB, berapa kuota penerimaan formasi PPPK untuk Kota Jambi pada tahun 2021 ini.
Pemerintah Kota Jambi pada akhir tahun 2020 telah menyerahkan petikan Surat Keputusan (SK) Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) formasi tahun 2019.
Di Kota Jambi terdapat 137 orang CPNS yang telah menerima SK dan mulai bertugas di tahun 2021 ini. (*)

Kategori :

Terkait

Minggu 22 Dec 2024 - 21:23 WIB

Jangan Takut Melapor

Kamis 19 Dec 2024 - 22:10 WIB

58 Lansia Kota Jambi Wisuda Selantang

Jumat 06 Dec 2024 - 18:47 WIB

Bidan, Kader KB Dilatih Bahasa Isyarat