ASUS Republic of Gamers (ROG) hari ini mengumumkan seri terbaru ROG Phone 8, sebagai penanda dimulainya perjalanan revolusioner sebagai penyempurna pada teknologi mobile gaming. Mengikuti sejarah desain terbesarnya, seri ROG Phone 8 telah berevolusi dari ponsel gaming murni menjadi perangkat premium berteknologi masa depan yang menjadi game-changer.
Hadir dengan desain yang lebih ramping, lebih ringan, dan bezel yang lebih tipis menjadikannya sebagai ponsel yang sempurna untuk melengkapi gaya hidup para gamer. Dirancang sebagai ponsel serba bisa yang tangguh, guna memenuhi kebutuhan para gamer, streamer, content creator dan banyak lagi. Perangkat ini menonjol dengan berbagai fitur yang ramah untuk bermain game yang dipersenjatai dengan performa terbaik bertenaga AI, desain yang premium, dan mengutamakan kepraktisan untuk penggunaan harian. Seri smartphone ini lebih dari sekedar smartphone biasa, menawarkan teknologi mutakhir, desain yang inovatif dan komitmen terhadap pengalaman pengguna yang luar biasa.
ROG Phone 8 Series telah dirancang dengan pembaruan menyeluruh untuk menjaga statusnya sebagai ponsel gaming tak tertandingi dan menjadi daya tarik kepada siapa pun yang mencari ponsel sehari-hari berteknologi canggih, demi meraih hal-hal luar biasa dalam hidup. Desain baru yang mencuri perhatian dirancang secara lebih tipis hingga 15% dibandingkan generasi sebelumnya, tanpa mengorbankan sistem dan performa. Lekuk desain premium dan ketangguhannya memastikan bahwa perangkat ini bukan hanya ponsel; melainkan menjadi pernyataan tentang kecanggihan dan kekuatan.
Ketika mobile gaming hanya identik dengan performa, ROG Phone 8 Series menepis asumsi tersebut. Ponsel ini mampu bekerja dengan lebih canggih, namun tetap dirancang dalam desain yang elegan. Desain ponsel ini menyatukan estetika dan fungsionalitas, serta terdepan dalam inovasi. Untuk para gamer dan penggemar teknologi sejati, ROG Phone 8 Series mengajak para penggunanya untuk meningkatkan pengalaman mobile gaming mereka.
ROG Phone 8 Series memiliki prosesor Mobile Platform Snapdragon 8 Gen 3 yang tangguh, didukung oleh RAM LPDDR5X 8533 Mbps dan penyimpanan UFS 4.0 untuk kecanggihan yang menunjang segala kebutuhan. Pengguna dapat melakukan gaming marathon tanpa overheat, karena didukung oleh desain Konduktor Rapid-Cooling yang revolusioner bagian dari desain termal GameCool 8 yang canggih mampu mengalirkan panas secara langsung dari prosesor ke penutup belakang. Selain itu, pendingin tambahan baru AeroActive Cooler X, yang dapat dipasang, kini 29% lebih kecil tetapi menawarkan efisiensi termal 1,2X lebih tinggi, mampu mengurangi suhu penutup belakang hingga 26°C.
Selain memiliki desain premium dan performa luar biasa, ROG Phone 8 Series adalah ponsel gaming pertama di dunia yang memenuhi standar IP68. Ponsel ini mampu menahan debu dan air sehingga pengguna dapat menggunakannya tanpa khawatir di mana pun mereka berada.
ROG Phone 8 Pro Series memiliki panel AMOLED (Samsung E6) fleksibel 6.78" yang baru dengan teknologi LTPO. Layar ini mendukung tingkat penyegaran adaptif. Sistem yang terdapat pada ponsel ini mampu menyesuaikan tingkat penyegaran secara otomatis mulai dari 1-120 Hz tergantung pada kinerja yang sedang berjalan untuk mengurangi konsumsi daya. Pengguna juga dapat memilih tingkat penyegaran hingga 165 Hz untuk pengalaman gaming yang lancar, dan tingkat sampel sentuh mencapai 720 Hz untuk respons instan. Puncak kecerahan layar ditingkatkan menjadi 2500 nit, sehingga pengguna dapat bermain game atau menonton film tanpa masalah, bahkan di bawah sinar matahari.
ROG Phone 8 Series kini hadir dalam dua varian harga yang menarik ROG Phone 8 & ROG Phone 8 Pro. Varian pertama, dengan RAM 12GB dan storage 256GB, tersedia dengan warna storm grey dan phantom black dengan harga resmi sebesar Rp 10.999.000. Varian ROG Phone 8 Pro memiliki RAM yang lebih besar, yaitu 16GB, dan storage 512GB, dengan warna Phantom Black, dibanderol dengan harga Rp 14.999.000. Selain itu, terdapat varian tertinggi ROG Phone 8 Pro Edition dengan RAM 24 GB dan storage 1 TB, sudah include AeroActive Cooler X seharga Rp 19.999.000.
Dalam periode First Sales Program Pre-Order yang berlangsung dari 20 Maret hingga 30 April 2024. Seluruh pembelian varian akan mendapatkan Free AeroActive Cooler X Limited Stock, T&C applied. Khusus Varian ROG Phone 8 Pro dengan RAM 16GB dan storage 512GB dapat dibeli dengan harga khusus, dengan diskon sebesar Rp 500.000, sehingga harga promo menjadi Rp 14.499.000.
Selain itu, terdapat Consumer Launch Sales Program pada 20 - 23 Maret 2024, Seluruh pembelian varian akan mendapatkan Free AeroActive Cooler X ditambah ROG X PUBG Exclusive Merchandise. Limited While Stock last, for first 100 Pre-Order on the spot T&C applied Khusus Varian ROG Phone 8 Pro dengan RAM 16GB dan storage 512GB dapat dibeli dengan harga khusus, dengan diskon sebesar Rp 500.000, sehingga harga promo menjadi Rp 14.499.000.
Promo-promo spesial ini hanya berlaku di mitra penjualan resmi ASUS, baik secara offline maupun online, termasuk Erafone, ASUS Exclusive Store, ASUS Authorized Dealer, Tokopedia, Eraspace, dan ASUS Online Store. Dengan beragam pilihan varian dan promo menarik, ROG Phone 8 Series siap memberikan pengalaman bukan sekedar gaming. (*)