JAMBI, JAMBIEKSPRES.CO - Pertama di Gelar di Jambi event Trampolin mendapatkan antusias sangat besar dari masyarakat, berlokasi di Rumah Kito by WH tepatnya di kawasan kolam renang.
“Terimakasih dengan antusias masyarakat yang sangat besar dengan berbagai event yang dilaksanakan Rumah Kito by WH. Kita akan selalu menghadirkan event - event spesial untuk masyarakat Jambi,” kata GM Rumah Kito by WH, M. Toha.
Event trampolin pertama di Jambi ini diikuti 60 peserta dengan keseruan yang luar biasa. Para peserta melompat asik di atas trampolin masing-masing dan pastinya dengan teknik teknik khusus.
BACA JUGA:Penjualan Daihatsu Hingga Mei Cetak 76 Ribu Unit
BACA JUGA:Nafriyal Bakal Jabat Kades Koto Beringin Selama 9 Tahun
“Ini event pertama dan dilaksanakan di luar ruangan dengan suasana yang sangat asri dipinggir kolam renang. Pastinya ini sesuatu yang berbeda dan semoga dapat kita laksanakan event – event selanjutnya,” kata dr. Amelia Wardiman, Coach Senam Trampolin.
Senam trampolin bisa diikuti semua kalangan, dengan maksimal berat badan 120 kg dan dengan kondisi kaki kuat tanpa adanya keluhan penyakit berat.
Selain sebagai olahraga, senam trampolin juga bisa menjadi ajang melepas beban di hati dan pikiran dengan teriakan-teriakan yang akan dilakukan dalam beberapa gerakan senam. (*)