JAMBIEKSPRES.CO - Duel dua tim unggulan Spanyol kontra Jerman di perempat final Euro 2024 menjadi pertandingan yang amat dinantikan. Pertarungan di lini tengah mengadu daya tahan dan kreatifitas bakal menjadi kunci.
Spanyol menghadapi tuan rumah Jerman pada babak delapan besar Euro 2024 di Mercedez-Benz Arena, Stuttgart, Jumat (5/7) malam pukul 23.00 WIB. Kedua tim akan adu gengsi dalam misi meraih titel edisi tahun ini.
Di babak 16 besar, La Roja tetapi bangkit dari ketertinggalan untuk menang 4-1 atas Georgia sedangkan tuan rumah Jerman mengalahkan Denmark 2-0.
Wajah Spanyol kali ini asuhan pelatih Luis de la Fuente tampil apik dengan permainan menyerang yang penuh energi dan tampak kejam di depan. Mereka kini digadang-gadang menjadi salah satu favorit. Padahal, sebelum turnamen La Roja tidak dianggap dalam daftar tiga tim teratas yang berpeluang juara.
BACA JUGA:Perayaan Tradisional yang Kaya Nilai Sejarah dan Budaya
BACA JUGA:Afifuddin Ditunjuk Jadi Plt Ketua KPU RI Pengganti Hasyim Asy'ari
Spanyol saat ini berbalik menjadi kandidat terkuat untuk juara. Berdasarkan perhitungan Opta, tim asuhan De La Fuente memiliki kans 19,48% berbekal hasil mentereng hingga babak 16 besar. Adapun Jerman berada di posisi keempat dengan 17,15%.
Peluang La Roja untuk lolos ke semifinal juga lebih besar yaitu 55,07% adapun Jerman memiliki peluang 44,93%.
La Roja siap tempur Spanyol memulihkan semua pemain kunci mereka untuk kemenangan mereka atas Georgia, setelah mengistirahatkan sepuluh dari mereka setelah memenangkan grup mereka dengan satu pertandingan tersisa.
De La Fuente amat percaya diri dengan timnya. Meski begitu, dia meminta skuad agar tak terlena puja-puji. Pasalnya, lawan yang dihadapi merupakan tuan rumah.
"Kami mempunyai tim terbaik dan pemain terbaik. Kami akan berjuang untuk itu dan kami tahu apa yang ada di depan kami yaitu Jerman. Ada kualitas, komitmen dan kepercayaan diri," ucapnya dilansir Triball Footbal.
"Lawan berikutnya adalah tim yang kuat, dengan pemain-pemain hebat Ini adalah mesin Jerman yang terkenal. Ini akan menjadi pertandingan yang sangat ketat, tapi kami sangat yakin dengan permainan kami," imbuhnya.
Sementara, Jerman lolos ke perempat final untuk keempat kalinya dalam lima Euro terakhir. Jerman akan menjadi ujian besar bagi Spanyol. Die Mannschaft akan kembali diperkuat bek tengah Jonathan Tah berduet dengan Antonio Rudiger.
Di lini depan, Jerman masih akan mengandalkan Jamal Musiala dan Kai Havertz. Niclas Fullkrug juga potensi menjadi amunisi tambahan jika terdapat kebuntuan
Laga nanti juga akan menjadi ajang adu kreatifitas antara Musiala dan winger Spanyol Lamine Yamal. Musiala saat ini menorehkan catatan apik baru mencetak tiga gol dalam empat pertandingan. Jumlah itu lebih banyak dari yang gol yang dicetaknya dalam 29 caps sebelumnya. (*)