Microsoft Perkenalkan Fitur AI Baru pada Mesin Pencarian Bing
ampilan Bing Search dari Microsoft versi komputer. (ANTARA/Natisha Andarningtyas) --
JAKARTA, JAMBIEKSPRES-Microsoft telah menghadirkan fitur baru berbasis Artificial Intelligence (AI) pada mesin pencarian Bing, yang kini mampu menyajikan rangkuman informasi dari hasil pencarian pengguna.
Dalam demonstrasi yang dipublikasikan melalui blog resmi mereka, AI di Bing dapat menampilkan ringkasan informasi dari pertanyaan pengguna, seperti "berapa lama masa hidup gajah?", beserta tautan ke sumber informasi yang relevan.
BACA JUGA:Mudahkan Nasabah Atur Keuangan Melalui Fitur Dana Impian
BACA JUGA:WhatsApp Hadirkan Fitur Pencarian Pesan Berdasarkan Tanggal
Selain rangkuman informasi, AI juga dapat menampilkan tautan video yang memberikan informasi tambahan tentang faktor-faktor yang mempengaruhi masa hidup gajah.
Namun, fitur ini saat ini masih dalam tahap terbatas, dengan hanya sebagian kecil pengguna yang dapat mengaksesnya.
"Kami meluncurkan fitur ini secara bertahap dan akan menggunakan waktu untuk mengumpulkan umpan balik, menguji, dan belajar dari pengguna sebelum membuatnya tersedia secara lebih luas," ujar Microsoft dalam keterangan resminya yang dirilis sebagaimana dikutip jambiekspres.co dari Antara.
Microsoft juga menegaskan bahwa implementasi fitur AI generatif ini tidak akan memberikan dampak negatif pada ekosistem publikasi web.
BACA JUGA:Luncurkan Metaverse dan Fitur Untuk Kaum Disabilitas
BACA JUGA:Aplikasi Sisternet XL Axiata Hadirkan Fitur Baru
"Pengalaman pencarian generatif dirancang dengan mempertimbangkan hal ini, termasuk mempertahankan hasil pencarian tradisional dan meningkatkan jumlah tautan yang dapat diklik, seperti referensi dalam hasil pencarian," tambah Microsoft.
Sebelumnya, Google juga telah meluncurkan fitur serupa pada awal tahun ini yang dikenal sebagai AI Overview, sebagai upaya untuk mempertahankan pengguna yang mulai beralih ke chatbot AI untuk mencari informasi, seperti yang dilaporkan oleh Engadget. (*)