Tim KSM Beregu MAN 3 Jambi Siap Berlaga di Tingkat Provinsi Jambi

Kepala MAN 3 Kota Jambi bersama guru Pembina saat melihat persiapan siswanya dlama latihan.--

JAMBI, JAMBIEKSPRES.CO-Tim Beregu Kompetisi Sains Madrasah (KSM) Beregu MAN 3 Kota Jambi berhasil meraih Juara 2 pada KSM tingkat Kota Jambi.

Mereka berhak melanjutkan perjuangannya untuk lomba di KSM tingkat Provinsi Jambi yang akan digelar bulan Agustus 2024.

Tim KSM Beregu MAN 3 Kota Jambi sendiri terdiri dari Laila Siregar, Ie Tendriola Fear dan Alief Fazri Haqiqi. Mereka dibina langsung Halimatussadiyah, S.Pd, Diana Aprilia, S.Pd, M.Pd.I, Nopita Junianti, S.Pd, Mifta Hati, S.Pd dan Noveri, S.Pd. 

Kepala MAN 3 Kota Jambi, H. Ambok Fera Afrizal, MA mengatakan bahwa satu tim KSM dari madrasah yang ia pimpin siap berpartisipasi di kompetisi tingkat provinsi dengan harapan besar untuk meraih prestasi.

"Kami fokus meningkatkan kualitas MAN 3 dengan mengikuti KSM. Saat ini, persiapan untuk tingkat Provinsi Jambi sedang dilakukan, dan kami berharap bisa lolos hingga tingkat Nasional," ujar  Ambok kemarin.


Kepala MAN 3 Kota Jambi menyerahkan penghargaan kepada salah satu siswa yang menang KSM.--

Ia menekankan bahwa perjuangan besar diperlukan dalam mengikuti lomba ini, terutama karena KSM terbuka untuk sekolah umum, sehingga persaingan semakin ketat.

Salah seorang Pembina KSM MAN 3 Kota Jambi, Noveri, S.Pd, mengakui bahwa persiapan menghadapi KSM yang akan digelar pada 1 Agustus 2024 terus dimatangkan.

"Persiapannya berupa pembinaan intensif dari pagi hingga sore hari, dengan latihan penuh. Anak-anak kami karantina selama 15 hari di laboratorium komputer, dengan materi meliputi IPA, IPS, serta integrasi keagamaan dan budaya," jelas Noveri.

Noveri menambahkan, target utama adalah lolos ke tingkat Nasional. Apalagi pada tahun lalu, pihaknya berhasil mengirim siswa MAN 3 Kota Jambi berhasil lolos ke tingkat Nasional di bidang geografi.

Namun, kali ini mereka mengikuti cabang baru, sehingga persiapannya telah maksimal dan tinggal berharap doa agar bisa lolos ke tingkat Nasional.


Pemenang KSM foto bersama usai penerima penghargaan dari sekolah.--

"Tahun ini peserta dari sekolah umum juga bisa ikut serta, sehingga persaingan akan lebih ketat," tambahnya.

Selain itu, pada cabang lain siswa MAN 3 Kota Jambi Bintang Ramadhani berhasil menyabet prestasi Juara Harapan 2 di bidang Matematika dibawah bimbingan Mifta Hati, S.Pd, berikutnya juara Harapan 2 di bidang Ekonomi di bawah bimbingan Diana Aprilia, S.Pd, M.Pd.I diraih oleh siswa atas nama Fabila Aini. Terakhir, cabang sains Kimia mendapatkan Juara Harapan 3, atas nama Felisha Azzahra Adi bawah bimbingan Halimatussadiyah, S.Pd. (*)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan