Pjs. Bupati Tanjabbar Kunjungi Puskesmas Rawat Inap Teluk Nilau

Pjs Bupati Tanjabbar, dr. H. MHD. Fery Kusnadi, Sp. Og, didampingi Pjs. Ketua TP-PKK Kabupaten drg. Rike Kapriani, Sp.KG, saat kunjungan ke Puskesmas Rawat Inap Teluk Nilau. --

KUALATUNGKAL, JAMBIEKSPRES.CO-Pejabat Sementara (Pjs.) Bupati Tanjung Jabung Barat, dr. H. MHD. Fery Kusnadi, Sp. Og, bersama Pjs. Ketua TP-PKK Kabupaten, drg. Rike Kapriani, Sp.KG, melakukan kunjungan ke Puskesmas Rawat Inap Teluk Nilau.

Kunjungan ini bertujuan untuk bersilaturahmi dengan masyarakat sekaligus memantau pelayanan kesehatan di wilayah tersebut.

Dalam sambutannya, Pjs. Bupati menekankan pentingnya menjaga situasi kondusif menjelang Pilkada Serentak Tahun 2024.

Ia mengajak masyarakat untuk tetap bersatu dan harmonis meskipun memiliki pilihan politik yang berbeda.

BACA JUGA:Investasi Besar untuk Kesehatan Masyarakat Tanjabtim, 3 Puskesmas Baru Segera Beroperasi

BACA JUGA:Pengabdian Kepada Masyarakat Dosen Stikes HI Jambi di Puskesmas Simpang Kawat

“Mari kita jaga persatuan dan keharmonisan. ASN diharapkan tetap netral dan tidak terlibat dalam politik praktis,” tegasnya.

Selain membahas isu Pilkada, kunjungan ini juga menyoroti masalah stunting pada anak, jumlah tenaga dokter, serta peningkatan mutu pelayanan di Puskesmas.

Pjs. Bupati menegaskan bahwa pelayanan kesehatan yang optimal sangat penting untuk kesejahteraan masyarakat, khususnya di Kecamatan Pengabuan dan Kecamatan Senyerang.

Camat Pengabuan, Ismail, S.Pd.I, dalam laporannya menyampaikan tantangan yang dihadapi dalam penanganan stunting, termasuk kendala dari orang tua yang enggan membawa anak untuk perawatan meski layanan sudah digratiskan.

BACA JUGA:Sidak Pj Bupati Muaro Jambi di Puskesmas Tangkit Untuk Memastikan Kelancaran Pelayanan Pasca Libur

BACA JUGA:4 Kecamatan Masih Tergenang, Dinkes Didirikan Puskesmas Keliling di Lokasi Banjir

“Sayangnya, Dana Desa tidak boleh digunakan untuk uang saku bagi warga yang memerlukan,” jelasnya.

Turut hadir dalam kunjungan ini, Sekretaris Daerah Hermansyah, S.STP, MH, Staf Ahli Bupati Bidang Pemerintahan, serta seluruh tenaga kesehatan di Puskesmas Teluk Nilau. (*)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan