Pemkot dan Dinsos Kota Jambi Peringati Hari Pahlawan ke-79, Berikan Tali Asih kepada Veteran dan Janda Veteran

Pj Wali Kota Jambi Sri Purwaningsih, S.H., M.A.P menyerahkan tali asih kepada veteran Kota Jambi--

JAMBI, JAMBIEKSPRES.CO-Pemerintah Kota Jambi dan Dinas Sosial Kota Jambi menggelar upacara peringatan Hari Pahlawan ke-79 di lapangan upacara Kantor Wali Kota Jambi, yang jatuh setiap tanggal 10 November setiap tahunnya. 

Pj Wali Kota Jambi Sri Purwaningsih, S.H, M.A.P membacakan amanat Menteri Sosial RI dan menyampaikan bahwa tema Hari Pahlawan tahun ini adalah “Teladani Pahlawanmu dan Cintai Negerimu.” 

Tema ini bermakna bahwa generasi penerus diharapkan dapat melakukan yang terbaik sebagaimana yang telah diraih oleh para pahlawan.

“Perbedaan perjuangan pahlawan terdahulu dengan kita adalah, para pahlawan berjuang untuk kemerdekaan dengan merobohkan benteng-benteng penjajah, sedangkan kita berjuang memastikan pembangunan Indonesia dan kesejahteraan masyarakat dengan melawan kemiskinan,” tegas ujar Sri Purwaningsih belum lama ini.

Beliau juga menyampaikan bahwa sesuai dengan amanat Menteri Sosial RI, peringatan Hari Pahlawan diharapkan tidak menjadi sekadar kegiatan ritual tahunan. Dalam setiap peringatan Hari Pahlawan, harus muncul generasi muda yang menjadi pahlawan dengan melakukan inovasi untuk mewujudkan cita-cita para pahlawan, menciptakan Indonesia yang adil, makmur, dan sejahtera.

“Persatuan, kesatuan, dan NKRI harus terus hidup dan berkembang, karena proses perjuangan membangun bangsa berbeda setiap tahunnya, seiring dengan perubahan lingkungan bangsa Indonesia,” jelasnya.

Sementara itu, Kepala Dinas Sosial Kota Jambi Yunita Indrawati, A.P, M.P, CGCAE menambahkan bahwa dalam upacara peringatan Hari Pahlawan di lingkungan Pemkot Jambi, juga dilakukan tabur bunga di Taman Makam Pahlawan serta pemberian tali asih kepada veteran dan janda veteran di Kota Jambi sebagai wujud penghormatan kepada para pahlawan yang telah berjuang demi kemerdekaan Indonesia.

“Dalam pemberian tali asih, kami bekerja sama dengan Baznas Kota Jambi, memberikan santunan uang tunai dan paket sembako kepada 49 veteran dan janda veteran di Kota Jambi,” ungkap Yunita Indrawati.

Dalam kegiatan upacara peringatan Hari Pahlawan ke-79 di lingkungan Pemkot Jambi, turut hadir unsur Forkopimda, para staf ahli, asisten, dan kepala OPD di lingkungan Pemkot Jambi.  (*)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan