Segel Tiket Final

BERJIBAKU: Gelandang Tebo Agus Saputra (6) berebut bola dengan kapten Muaro Jambi Galih Martindo (10) dalam laga semi final turnamen sepak bola Gubernur Cup Jambi di Stadion KONI Trilomba Juang, Jambi Rabu sore kemarin (15/1/2025). Tebo melenggang ke fina--

1 Muaro Jambi V Tebo 3

JAMBI –Tebo berhasil mengalahkan Kabupaten Muaro Jambi dengan skor 3-1 dalam laga semifinal Gubernur Cup Jambi 2025 yang berlangsung sengit di Stadion KONI Trilomba Juang, Jambi pada Rabu sore (15/1/2025). 

Kemenangan ini membawa Tebo melangkah ke final dan menjaga harapan untuk meraih gelar juara pada turnamen bergengsi tersebut.

Tebo, yang memiliki target untuk menjuarai Gubernur Cup 2025, langsung menunjukkan dominasi mereka sejak peluit awal pertandingan dibunyikan. Tim yang dipimpin pelatih Oktavianus ini tampil agresif, dengan mencoba mengeksploitasi kelemahan lini pertahanan Muaro Jambi yang terlihat rapuh di awal pertandingan. Tekanan cepat yang dilancarkan PS Tebo membuahkan hasil pada menit kedelapan. Gol pembuka tercipta berkat aksi individu Gusvio, penyerang Tebo dengan nomor punggung 9. Umpan lambung matang dari sisi kanan diterima dengan sempurna oleh Gusvio yang berdiri bebas di depan gawang. Tanpa ragu, dia menanduk bola ke gawang Muaro Jambi, membawa timnya unggul 1-0.

Gol cepat ini memberi momentum positif bagi Tebo yang semakin menguasai jalannya pertandingan. Laskar Bujang Mudo, julukan bagi Muaro Jambi, berusaha bangkit setelah tertinggal, namun upaya mereka untuk menciptakan peluang emas terbentur pada pertahanan solid PS Tebo yang tampil disiplin menjaga setiap ruang.

Menjelang akhir babak pertama, PS Tebo malah menggandakan keunggulan. Pada menit ke-45, berawal tendangan bola mati dari sisi kiri yang dieksekusi oleh Agus Dwi Aryanto, nomor punggung 4, berhasil disundul masuk ke gawang Muaro Jambi. Skor 2-0 bertahan hingga turun minum, memberi keunggulan yang cukup meyakinkan bagi PS Tebo.

Memasuki babak kedua, Muaro Jambi mencoba melakukan perubahan taktik untuk mengejar ketertinggalan. Mereka mulai menguasai permainan, namun serangan mereka selalu kandas di tembok pertahanan Tebo. Beberapa kali peluang emas yang diciptakan oleh lini depan Muaro Jambi gagal dimanfaatkan, berkat aksi gemilang dari kiper Tebo yang tampil cekatan menepis bola.

PS Tebo tidak hanya bertahan, tetapi juga terus melancarkan serangan balik cepat. Pada menit ke-53, Tebo berhasil memperbesar keunggulan melalui Agung Saputra, nomor punggung 6, yang melepaskan tendangan keras dari luar kotak penalti. Bola meluncur deras dan tidak mampu dijangkau oleh kiper Muaro Jambi, membuat skor menjadi 3-0 untuk keunggulan Tebo.

Muaro Jambi, tidak ingin menyerah begitu saja, akhirnya mampu memperkecil ketertinggalan pada menit ke-60. Gol tercipta melalui kemelut di depan gawang Tebo yang berhasil dimanfaatkan dengan baik oleh Viqri Ardiayansah, nomor punggung 14, yang menyarangkan bola ke jala. Meskipun Muaro Jambi mencoba untuk memberikan tekanan lebih, namun skor 3-1 untuk Tebo bertahan hingga peluit panjang dibunyikan oleh wasit.

Pelatih PS Tebo, Oktavianus, mengungkapkan rasa puas atas hasil yang dicapai timnya, namun ia juga menekankan pentingnya evaluasi untuk mempersiapkan final. 

"Kami sudah mencapai target untuk lolos ke final, namun kami tetap harus melakukan evaluasi pasca pertandingan ini. Kami akan mematangkan persiapan untuk menghadapi final nanti," kata Oktavianus.

Oktavianus juga menambahkan bahwa meskipun Tebo tampil dominan, dirinya sudah mempelajari kekuatan dan kelemahan tim lawan yang akan dihadapi di final. "Kami sudah memantau pertandingan tim lawan yang akan kami hadapi di final. Kami akan terus memperbaiki kekurangan dan memaksimalkan kelebihan tim," ujar mantan pemain nasional yang pernah memperkuat Persija Jakarta ini.

Kata dia, tidak ada strategi khusus di final, terpenting baginya bagaimana anak anak dalam kondisi ferforma terbaik nantinya. 

"Ketika saya diembankan target mencapai juara. Tim benar-benar disiapkan, dengan waktu dua Minggu. Tapi saya sudah tahu dan kenal dengan pemain, kenal karakter permainannya, sesuai dengan filosofi sepak bola yang saya inginkan," katanya.  

Tag
Share