Usai Viral Video Hina Honorer Pakai BPJS, PT Timah Pecat Pegawainya

Pegawai PT Timah yang ejek honorer gunakan BPJS akhirnya dipecat.--

JAKARTA, JAMBIEKSPRES.CO- PT Timah Tbk memutuskan untuk memecat salah satu pegawainya, Dwi Citra Weni, setelah video yang diunggahnya viral di media sosial.

Dalam video tersebut, Dwi tampak mengejek pekerja honorer yang menggunakan BPJS Kesehatan untuk berobat.
"Kami ingin menyampaikan bahwa PT Timah Tbk telah mengambil keputusan tegas dengan memecat yang bersangkutan," ujar Kepala Bidang Komunikasi PT Timah Tbk, Anggi Siahaan, saat dikonfirmasi oleh ANTARA di Jakarta.
Pemecatan ini dilakukan setelah pihak perusahaan melakukan pemeriksaan terhadap Dwi Citra Weni.

Anggi menegaskan bahwa langkah ini diambil sebagai bentuk komitmen PT Timah dalam menegakkan aturan dan etika kerja di lingkungan perusahaan.
"Keputusan ini menunjukkan ketegasan dan komitmen perusahaan dalam memastikan kepatuhan terhadap aturan dan etika yang berlaku," kata Anggi.
BACA JUGA:31 Kasus Perundungan di Kota Jambi, Banyak Kasus Bermula dari Ejekan di Medsos

BACA JUGA:Bermula dari Ejekan di Medsos, Salah Satu Pelaku Perundungan Siswi SMP Ternyata Sudah Memiliki Anak
Lebih lanjut, PT Timah juga mengingatkan seluruh karyawan untuk tidak mengaitkan aktivitas media sosial pribadi dengan identitas perusahaan.

Anggi berharap kejadian ini dapat menjadi pelajaran penting bagi semua pegawai untuk selalu menjaga etika dan mematuhi peraturan yang ada.
"Perusahaan mengimbau agar tidak ada spekulasi lebih lanjut terkait kejadian ini dan menegaskan bahwa aktivitas media sosial tersebut tidak ada hubungannya dengan PT Timah," tambahnya.
Anggi juga menyesalkan kegaduhan yang ditimbulkan akibat video tersebut dan menegaskan bahwa sebagai perusahaan yang menjunjung tinggi nilai-nilai etika, harmoni, dan saling menghormati, PT Timah sangat menyesali kejadian ini.
Kejadian ini bermula dari video yang diunggah Dwi Citra Weni melalui akun TikTok miliknya (@wennymayzon1), di mana dia tampak mengolok-olok pekerja honorer yang sedang antre untuk menggunakan BPJS Kesehatan.

Dalam video tersebut, Dwi berkata, "Ngantre ya dek, BPJS ya, hahaha, oh BPJS, masih honorer ya? Kebetulan saya kan (menunjuk logo PT Timah di seragamnya), saya enggak ngantre dek, pasien prioritas. Hahaha."

BACA JUGA:Berawal dari Saling Ejek di Instagram, Siswa SMP Koran Perundungan Viral Dimedos

BACA JUGA:Promosikan Judi Online, Influencer dan Admin Medsos Diringkus Polisi
Unggahan tersebut memicu kecaman dari banyak pihak, dan akhirnya memaksa PT Timah untuk mengambil langkah tegas terhadap pegawainya tersebut. (*)

Tag
Share