Baca Koran Jambi Ekspres Online

Denada Digugat Miliaran Rupiah

Denada--

JAMBIEKSPRES.CO - Penyanyi Denada tiba-tiba menjadi sorotan publik. Dipicu adanya seorang remaja bernama Al Ressa Rizky Rossano yang mengaku sebagai anak kandungnya.

Namun bukan soal pengakuan Ressa sebagai anak kandung Denada yang menjadi sorotan. Namun pada langkah hukum yang dilakukan remaja 24 tahun itu ke pengadilan.

Kabar tersebut tentu saja cukup mengagetkan publik. Betapa tidak, selama ini warganet mengetahui jika Denada hanya memiliki satu anak bernama Aisha Aurum, hasil pernikahannya dengan Jerry Aurum.

Namun setelah adanya pengakuan Ressa yang mengaku sebagai anak biologis dari penyanyi Denada, publik pun dibuat penasaran.

BACA JUGA:MK Kabulkan Sebagian Gugatan Armand Maulana dkk Soal UU Hak Cipta

BACA JUGA:Amien Rais dan Pimpinan Partai Ummat Digugat 34 Kader Senilai Rp 24 Miliar

Pengakuan Ressa soal dia adalah anak kandung dari Denada tidak main-main. Dia melayangkan gugatan ke Pengadilan Negeri Banyuwangi terkait perbuatan melawan hukum penelantaran anak.

Ressa Rizky Rossano menggugat Denada menuntutnya untuk bertanggung jawab terhadap dirinya sejak baru lahir hingga usia remaja, setelah merasa dilantarkan selama 24 tahun. Nilai gugatan yang dimasukkan Ressa kepada Denada mencapai miliaran rupiah.

"Miliaran. Dia meminta tanggung jawab terhadap ibunya sejak baru lahir sampai remaja," kata Firdaus Yuliantoro selaku pengacara Ressa Rizky Rossano.

Usai digugat oleh anaknya Ressa, Denada merespons kabar yang saat ini menjadi pusat perhatian publik dengan membuat unggahan di akun media sosialnya.

Denada mengunggah sebuah foto yang memperlihatkan momen kebersamaannya dengan mendiang ibunya, Emilia Contessa. Dalam foto, terlihat Denada dicium keningnya oleh sang ibunda.

"Hai Ma, aku kangen kamu. Doain Dena ya Ma ," tulis Denada dalam unggahannya tersebut.

Unggahan Denada ini langsung menjadi perhatian netizen. Banyak dari mereka memberikan semangat dan doa setelah Denada digugat ke pengadilan oleh Ressa, pria 24 tahun yang merasa sebagai anak kandungnya.

Unggahan tersebut langsung menuai reaksi netizen menyoroti permasalahan yang saat ini sedang dialami Denada. Banyak dari mereka memberikan doa.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan