60 Pelajar Rebut Hadiah Jambi Ekspres Studi ke Singapura

JE SCIENCE OLYMPIAD GOES TO SINGAPORE: Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Jambi, H. Syamsurizal, S.E., M.Si, CEO Jambi Ekspres Group Sarkawi dan Pimpinan Perusahaan Jambi Ekspres Setya Novanto bersama peserta Jambi Ekspres Science Olympiad Goes to Singapore--

Ia juga bangga karena Jambi Ekspres sejak dulu hingga kini masih fokus membangun Jambi dengan versinya, memperhatikan kualitas Pendidikan di Provinsi Jambi. 

Ia juga sudah mengetahui, sejak dulu Jambi Ekspres memiliki program lomba Guru Favorit yang telah membawa banyak sekali guru-guru studi ke luar negeri, ke negara-negara ASEAN, ke China, Australia, Belanda, Belgia, Perancis, dan lainnya. 

“Terimakasih kami ucapkan untuk Jambi Ekspres, telah sangat peduli dengan kualitas Pendidikan di Provinsi Jambi baik itu guru maupun pelajarnya, ini artinya telah ikut membantu kami pemerintah,” tambah Syamsurizal lagi. 

Acara kemarin juga diisi dengan pembekalan seputar media cetak dan online serta pengetahuan tentang cara menyaring informasi hoax bersama Pemimpin Redaksi Jambi Ekspres Pirma Satria M.Pd. 

Kemudian juga ada pembekalan tentang media kekinian bersama Pimpinan Perusahaan Jambi Ekspres Setya Novanto, serta seminar menentukan masa depan melalui bakat dan minat bersama ahli psikologi Dr Yurni yang juga merupakan dosen Universitas Batanghari. 

Tampak pula hadir dalam acara ini Manager Bisnis dan Event Jambi Ekspres Dona Piscesika serta Ketua Panitia Jambi Ekspres Science Olympiad Goes to Singapore, Bertha Ayu Manurung. 

Kapan pengumuman juara tingkat provinsi? “Rencananya akan dilaksanakan pada Sabtu 3 Februari 2024 dan kini sedang diproses semua lembar jawabannya oleh tim dari FKIP Science Education Student Association Universitas Jambi. (*)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan