Jelang PSU di Batanghari, KPU Siapkan Badan Adhoc

KPU Batanghari menyerahkan hasil Pleno rekapitulasi kepada salah satu saksi--

“Ini kewajiban kita, kami menghimbau kepada masyarakat, agar kembali melaksanakan haknya dalam pemungutan suara ulang untuk pemilu DPRD Provinsi yang akan datang, kami juga akan melibatkan pihak terkait dalam membantu proses PSU ini, sehingga PSU berjalan sesuai dengan apa yang direncanakan dengan partisipasi yang sama dengan pemilu 14 Februari lalu,” tuturnya.

Terkait masalah anggaran, tambah Halim untuk PSU anggarannya adalah bersumber dari APBN atau KPU RI. Sementara itu petugas yang terlibat dalam pelaksanaan PSU nanti jumlahnya sama, yakni petugas KPPS tetap 7 orang, Satlinmas 2 orang, jenis surat suara 1 hanya DPRD Provinsi Jambi Dapil 2 Batanghari - Muaro Jambi.

BACA JUGA:92 TPS Diminta PSU, PPP Jambi Persoalankan DPK Kota Jambi di MK

BACA JUGA:12 TPS Gelar Pemilu Ulang, PSU Bisa Menentukan Jatah Kursi

“Kepada Masyarakat ini adalah kewajiban kita untuk melaksanakan pemungutan suara ulang, mari kembali kita pergunakan hak pilih kita sebagai warga negara yang baik dan taat hukum,” pungkasnya. (*)

Tag
Share