Sri Minta ASN Tingkatkan Kualitas Kerja

DIAMBIL SUMPAH: Puluhan ASN di lingkungan Pemkot Jambi diambil sumpa sebagai PNS di Aula BKPSDMD Kota Jambi, Kamis (1/2/2024). --

Pj Walikota Jambi Pimpin Pengambilan Sumpah ASN

JAMBI, JAMBIEKSPRES.CO – Puluhan ASN di lingkungan Pemkot Jambi, kembali diambil sumpa sebagai Pegawai Negara Sipil (PNS), di Aula BKPSDMD Kota Jambi, Kamis (1/2/2024). 

Pengambilan sumpah ini dilakukan langsung oleh Pj Walikota Jambi, Sri Purwaningsih. Puluhan ASN ini diambil sumpah, lantaran tak lagi memiliki berita acara pengangkatan PNS.

“Ada yang hilang dan rusak. Termasuk ASN yang telah mengabdi 5 tahun ke atas berita acara pengangkatannya tidak ada lagi,” kata Kepala BKPSDMD Kota Jambi, Liana Andriani.

Total ada 44 ASN yang kembali diambil sumpahnya. Sementara satu di antaranya berhalangan hadir lantaran sakit.

Sementara terkait pengambilan sumpah itu, Pj Walikota Jambi, Sri Purwaningsih menyebut, ASN harus meningkatkan kualitas dan kapasitasnya sebagai bagian dari pemerintah.

BACA JUGA:Dewan Berpesan Pembangunan Harus Berdasarkan Kebutuhan

BACA JUGA:Caleg Lulus PPPK Dianulir Diganti Peringkat Kedua

“Ikut membangun citra positif, dengan bekerja sebai-baiknya,” kata Sri. 

Termasuk menanamkan di dalam diri, bahwa sumpah janji ini adalah bagian penting dalam perjalanan karir mereka.

“Termasuk menjadi penggerak ke arah yang baik, dan sosok teladan bagi sekitar,” ujarnya.

Di samping itu, kualitas kinerja juga menentukan jenjang karir seorang ASN itu sendiri. Selain profesi yang harus dijalankan secara profesional, ASN juga diharapkan mampu memberikan yang terbaik.

“Saya berharap membawa perubahan ke arah yang baik. Percepatan kinerja, tenaga profesional yang berintegritas,” jelasnya.

“Saya tekankan, laksanakan tugas kedinasan yang dipercayakan dengan penuh pengabdian. Loyal disiplin dan tangungjawab. Berikan pelayanan sebaik-baiknya, bekerja dengan disiplin, jujur, tertib, cermat dan semangat,” tutupnya. (*)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan