PKB-Demokrat Rebutan Kursi Dapil Jambi ke Senayan

Hasil Real Count DPR RI Dapil Jambi bersaing ketat menuju kursi Senayan--

JAMBI, JAMBIEKSPRES.CO - Partai politik (parpol) yang bakal mengisi kursi DPR RI dari Daerah Pemilihan (Dapil) Provinsi Jambi pada Pemilu 2024 sudah bisa terlihat. Ini berdasarkan hasil quick count lembaga survei Charta Politika yang diakses pukul 18.00 WIB dengan total suara masuk 96,15 persen.

Manariknya partai Golkar masih tidak terkalahkan  di sepucuk Jambi Sembilan Lurah. Partai berlambang pohon beringin berada pada peringkat pertama dengan raihan 16,81 persen.

Untuk posisi kedua disusul oleh PDI Perjuangan dengan perolehan 14,77 persen suara dan posisi ketiga partai Gerindra 10,73 persen suara. Kemudian disusul Partai Amanat Nasional (PAN), Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Partai Nasional Demokrat (NasDem, Partai Demokrat dan Partai Kebangkitan Bangsa (PKB). (selengkapnya lihat grafis)  

 Menariknya, tarik-tarikan untuk kursi terakhir bakal terjadi antara partai Demokrat dan PKB yang terpaut selisih tipis. Keduanya dipredikasi akan bersaing untuk memperebutkan kursi terakhir. 

Terlebih apabila Golkar kembali menempatkan dua wakilnya di Senayan pada Pemilu 2024. Sebab kursi ketujuh berpeluang menjadi milik Golkar yang merupakan peraih suara terbesar sebagaimana Pemilu 2019 lalu. 

Pengurus DPW PKB Provinsi Jambi, Muhammad Jupri mengatakan dirinya belum bisa berkomentar jauh terkait perolehan suara partai untuk DPR RI. Sebab hingga saat ini data yang masuk ke partai masih sangat minim sekali. 

“Kalau berapa besar suaranya Saya belum bisa komentar. Data yang masuk masih minim, kita masih menunggu kawan-kawan di bawah melakukan input,” ujarnya. 

Namun, Muhammad Jupri tetap optimis partai bisa kembali menempatkan kader terbaik sebagai wakil Jambi di Senayan. Menurutnya, kinerja PKB Jambi sudah teruji ditambah dengan komposisi Caleg yang memiliki basis untuk mendapatkan suara. 

“Kita optimis PKB tetap masuk. Kita yakin itu setelah melihat mesin partai ini bergerak dengan kader-kader terbaik,” katanya. 

Untuk itu, kata Muhammad Jupri, dirinya meminta agar saksi partai untuk terus mengawal proses rekapitulasi suara yang akan digelar di Kecamatan. “Kader-kader kita masih bekerja dibawah. Yan terpenting Saya minta proses ini terus dikawal secara bersama-sama,” tegasnya. 

Ketua DPD PDI Perjuangan Provinsi Jambi, Edi Purwanto memberikan tanggapan terkait dengan beberapa penghitungan cepat dan lembaga survey yang menyatakan bahwa PDI Perjuangan Provinsi Jambi akan mendapat dua kursi. 

Edi Purwanto saat ditanya hal tersebut memberikan tanggapan sembari meminta doa dari semua masyarakat Provinsi Jambi. Ia menyebut bahwa terkait dengan dua kursi di DPR RI Dapil Jambi memang menjadi bagian dari target PDI Perjuangan Provinsi Jambi pada Pemilu 2024 ini.

"Iya ada survey begitu (PDIP bakal raih dua kursi DPR RI), doakan saja ya, sambil kita menunggu hasil akhir penghitungan suara," ujarnya.

Di sisi lain, terkait dengan hasil sementara penghitungan cepat yang dirinya masih memegang suara tertinggi di banding caleg DPR RI dari PDI Perjuangan Dapil Provinsi Jambi, Edi Purwanto hanya memberikan tanggapan sembari senyum dan meminta doa dari semua masyarakat yang mendukungnya. "Iya Insha Allah, doakan ya," katanya. 

Tag
Share