JAMBI, JAMBIEKSPRES.CO - Bakal calon walikota dan wakil walikota Sungai Penuh, pasangan Fikar Azami dan Asma Ismail, berhasil menyelesaikan tahapan pemeriksaan kesehatan di Rumah Sakit Bhayangkara Jambi pada Sabtu (31/8/2024).
Keduanya tiba di Rumah Sakit Bhayangkara sekitar pukul 08.15 WIB dan langsung menjalani serangkaian tes kesehatan yang meliputi pemeriksaan jasmani, rohani, dan tes narkoba.
Selama proses pemeriksaan, pasangan Fikar dan Asma terlihat kompak dan serius, mengikuti setiap tahapan dengan penuh perhatian.
BACA JUGA:Tim Pemenangan HWSB Budi Setiawan Alihkan Dukungan ke HAR-Guntur di Pilwako Jambi
BACA JUGA:Alfin Resmi Terima SK Rekomendasi PKB untuk Pilwako Sungai Penuh
Dalam konferensi pers setelah pemeriksaan, Fikar Azami mengungkapkan bahwa semua tahapan tes kesehatan berjalan dengan lancar tanpa mengalami masalah.
"Alhamdulillah, tidak ada kendala yang berarti, semua proses tes kesehatan berjalan dengan baik dan sesuai jadwal," kata Fikar dengan penuh rasa syukur.
Fikar juga menyampaikan apresiasi terhadap pelayanan yang diberikan oleh tim medis di Rumah Sakit Bhayangkara.
"Pelayanan di rumah sakit ini sangat baik. Kami diterima dengan ramah, dan proses pemeriksaan dilakukan secara profesional dan efisien. Terima kasih kepada semua petugas yang telah membantu kami," tambahnya.
Sementara itu, Asma Ismail, calon wakil walikota yang turut mendampingi Fikar, juga mengungkapkan kepuasannya terhadap pelayanan yang diterima.
BACA JUGA:Sinergi Ulama dan Umara, Duet Fikar Azmi dan Asma Ismail Dinilai Paling Ideal Untuk Sungai Penuh
"Semua tahapan pemeriksaan dilakukan dengan sangat baik. Kami merasa nyaman dan yakin bahwa semua proses ini telah dilaksanakan sesuai standar yang ditetapkan," ujarnya.
Proses pemeriksaan kesehatan ini merupakan salah satu syarat penting dalam tahapan pencalonan, dan hasil dari tes kesehatan ini akan menjadi bagian dari penilaian akhir KPU.
Pasangan Fikar dan Asma kini menunggu hasil resmi dari pemeriksaan yang direncanakan akan diumumkan pada tanggal 2-3 September 2024.
Pemeriksaan kesehatan bagi calon kepala daerah di Provinsi Jambi dilakukan di dua lokasi, yaitu Rumah Sakit Bhayangkara Polda Jambi dan Rumah Sakit Dr Bratanata Jambi.
Rumah Sakit Bhayangkara Jambi, selain melayani pasangan Fikar dan Asma, juga menyediakan tes kesehatan untuk calon kepala daerah dari berbagai daerah lainnya, seperti Tanjung Jabung Barat, Tanjung Jabung Timur, Tebo, Batanghari, Sungai Penuh, dan Kerinci.
BACA JUGA:Ribuan Pendukung Meriahkan Pendaftaran Ahmadi-Fery di KPU Sungai Penuh
BACA JUGA:Tiga Organisasi Ojek Sungai Penuh Berikan Dukungan kepada Antos-Lendra di Pilwako Sungai Penuh
Dengan selesainya tahap tes kesehatan ini, pasangan Fikar Azami dan Asma Ismail kini siap melanjutkan ke tahapan berikutnya dalam proses pencalonan mereka untuk Pemilihan Walikota Sungai Penuh. (*)