Curhat Lirih

Senin 09 Sep 2024 - 21:48 WIB
Editor : Adriansyah

JAMBIEKSPRES.CO - Mahalini menyanyikan lagu Sampai Menutup Mata saat mengisi acara di Tarakan, Kalimantan Utara.

Sebelum bernyanyi lagu remake Acha Septriasa itu, Mahalini menyampaikan pesan haru kepada para penggemarnya.

Mahalini mengaku lebih banyak bersyukur atas apa yang didapatkannya kini. Meski sempat terpuruk dengan komentar netizen. Mahalini mencoba bangkit kembali.

Hal itu bisa terjadi dengan adanya campur tangan dari Tuhan yang tidak pernah meninggalkan hambanya.

 “Pengen lebih bersyukur aja sih semua orang yang aku punya ternyata diluar sana walaupun banyak orang yang mungkin saya tahu kalian pasti pernah menemukan orang yang negatif di luar sana,” katanya dikutip @fsdilaaaaaaaaa pada Senin (9/9/2024).

BACA JUGA:Gunung Semeru Erupsi dengan Tinggi Letusan 600 Meter

BACA JUGA:Presiden Joko Widodo Akan Gelar Sidang Kabinet Paripurna di IKN

“Tapi saya pengen kalian tahu bahwa Tuhan tuh tidak pernah tinggalkan kalian,” sambungnya.

Tetapi menurut istri Rizky Febian ini setiap cobaan selalu ada hikmah yang diberikan kepada setiap hambanya.

“Ternyata sekalinya dikasih cobaan itu ada ujungnya gitu,” jelasnya.

Mahalini mencoba mengingat kembali masa saat dirinya ramai dicibir netizen setelah melakukan operasi plastik di Korea beberapa waktu lalu.

 “Saya dikasih berat ternyata ada ujungnya,” tersambungnya.

Mahalini lantas memilih lagu Sampai Menutup Mata yang populer tahun 2000-an ini untuk mencerminkan perasaannya.

“Mungkin meaning lagu saya, mungkin lagu Sampai Menutup Mata versi saya. Jadi mungkin teman-teman saya hari ini sedikit takut,” pungkasnya. (dnn)

Kategori :

Terkait

Sabtu 04 Jan 2025 - 23:30 WIB

Umumkan Kehamilan Anak Pertama

Senin 14 Oct 2024 - 21:01 WIB

Mahalini Beri Pembelaan

Senin 16 Sep 2024 - 20:45 WIB

Berat Badan Marshanda Turun 21 Kg

Minggu 15 Sep 2024 - 11:49 WIB

Bagikan Moment Spesial