Kemenag Latih Santri Jadi Konten Kreator dan Ahli Kecerdasan Buatan

Rabu 16 Oct 2024 - 20:12 WIB
Reporter : Muhammad Akta
Editor : Muhammad Akta

Santri yang berminat dapat mendaftar secara online melalui laman Pintar Kemenag.

Mastuki berharap pelatihan ini tidak hanya memberikan pengetahuan teknis, tetapi juga menginspirasi santri untuk berinovasi dalam menyampaikan ajaran agama.

“Kami ingin memberikan layanan terbaik kepada santri, agar mereka dapat belajar dan berkembang dengan baik dalam dunia yang semakin terhubung ini,” katanya.

BACA JUGA:Kemenag Luncurkan Beasiswa Non-Degree untuk Santri Studi di Luar Negeri

BACA JUGA:Go Internasional, Filiphina Ajak Kemenag Sinergi Pengembangan Madrasah

Dengan inisiatif ini, Kementerian Agama berharap dapat mencetak generasi santri yang terampil dalam ilmu agama dan mampu berkontribusi aktif dalam era digital.

Pelatihan ini diharapkan menjadi langkah awal bagi santri untuk menghadapi tantangan masa depan dengan percaya diri. (*)

Kategori :