Unja Juara 2 Start-Up Competition Festival

Senin 29 Jan 2024 - 20:19 WIB
Reporter : Bakar
Editor : Adriansyah

JAMBI, JAMBIEKSPRES.CO-Tim mahasiswa Prodi Akuntansi Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) Universitas Jambi (Unja) berhasil meraih Juara 2 Start-Up Competition Festival 2023 yang diselenggarkan di Universitas Riau.

Tim yang dinamai dengan Tim ‘FARMAKA’ itu terdiri dari Raditya Mahardika dan Yemima Christiani Malau. Mereka berdua membawa gagasan dengan judul ‘My Scarf: Inovasi Jilbab Printing Dengan Nuansa Motif Batik Jambi’.

Mereka berhadapan dengan 11 tim finalis dari berbagai perguruan tinggi di Indonesia. Atas keberhasilan tersebut, membuat mereka membawa pulang hadiah berupa uang pembinaan, sertifikat dan bingkisan. 

Sebagai perwakilan tim, Raditya Mahardika menyampaikan bagaimana motivasi persiapan dan harapannya.

BACA JUGA:Mandiri Sekuritas Proyeksikan IHSG Tembus 7.640 di 2024

BACA JUGA:Penerimaan Mahasiswa Baru PTKIN Ditempuh Dalam Tiga Jalur

“Motivasi kami mengikuti perlombaan ini adalah ingin mencoba hal baru yang dapat meningkatkan prestasi kami di dalam hal akademik dan juga sebagai proses implementasi pembelajaran yang kami dapat di dalam pembelajaran perkuliahan dan pengalaman organisasi. Persiapan yang dilakukan dibilang mendadak, tapi kami bisa menyelesaikan semua keperluan dengan manajemen waktu yang baik dan saling bekerja sama,” ungkapnya.

“Harapannya, semoga untuk seterusnya kami dapat mencetak prestasi-prestasi baru baik di lomba sejenis maupun lomba lainnya dan mengajak mahasiswa lain, terkhususnya Fakultas Ekonomi dan Bisnis untuk dapat aktif di dunia perlombaan karena sangat banyak manfaatnya,” jelasnya.

Dosen Pembimbing Dr. Fitrini Mansur, S.E, M.Si, CIQnR, menyampaikan rasa bangganya terhadap mahasiswanya.

“Kami sangat bangga kepada Raditnya Mahardika dan Yemima Christiani Malau atas keberhasilannya dalam meraih prestasi di tingkat nasional yang meraih juara 2 Start-Up Competition Festival 2023 di Universitas Riau. Hal ini mencerminkan dedikasi dan kreativitas mereka dalam menghadapi tantangan bisnis. Selamat kepada keduanya atas pencapaian yang luar biasa, semoga prestasi ini menjadi inspirasi bagi mahasiswa lain di UNJA,” tuturnya. (*)

Kategori :

Terkini

Minggu 22 Dec 2024 - 22:54 WIB

Dewan Ingatkan BKPSDM

Minggu 22 Dec 2024 - 22:52 WIB

Sekda Buka Rakor Natura

Minggu 22 Dec 2024 - 22:51 WIB

Pendaftaran P3K Dibuka Akhir Desember

Minggu 22 Dec 2024 - 22:49 WIB

134 Personil Amankan Natura

Minggu 22 Dec 2024 - 22:48 WIB

Konflik Lahan Berakhir Damai